Skip to main content

INDONESIA Makro (2): PESIMIS atwa Optimis

9 years on : 





















A special report on Indonesia

Surprise, surprise

Never mind the risk premium, feel the stability


IN RUINS just a decade ago, Indonesia's economy these days seems a remarkably sturdy structure. Having been worse hit than any other by the Asian economic crisis of 1997-98, it has, by some measures, weathered the global slump of 2008-09 surprisingly well. Economic growth has slowed by less than in most other big countries. In part that is a gauge of its underachievement compared with faster-growing China and India. Indonesia's GDP growth will decline from 6.1% in 2008 and 6.3% in 2007 to perhaps 4% this year, compared with nearly 8% in China and 6% in India. But given Indonesia's starting-point a decade ago, that is still impressive.
In 1998, when Suharto lost power, Indonesia suffered an economic meltdown. GDP contracted by 13% in that year alone. The rupiah fell from around 2,000 to the dollar in 1997 to nearly 17,000 at one point. The financial system collapsed and 68 banks were closed. Recapitalising the banking system cost $88 billion at 1999 exchange rates, some 70% of GDP. Many businesses crumbled under the weight of their foreign debts. Tens of millions of Indonesians fell below the poverty line.
Recovery was unexpectedly quick. Annual growth averaged a respectable 5.4% in 2003-07 (though it did not regain the 6.5% average achieved for three decades under Suharto), and by 2005 GDP per person had recovered to its pre-crisis level of 1997. It is now over $2,200, higher than in the Philippines or Sri Lanka.



















Yet, as global markets quivered in late 2008, the rupiah again came under pressure. In the six months from October 2008 the Jakarta Stock Exchange index fell by more than any other in Asia except Vietnam's. The spreads on Indonesian credit-default swaps, a measure of investors' perception of the riskiness of the country, soared to over seven percentage points. But this time the storm passed quickly. In the first half of 2009 the Jakarta stockmarket rose more than any other Asian market except Mumbai's and Shanghai's. By mid-2009 the rupiah had regained the bulk of its losses against the dollar.
Indonesia has found it easier to withstand the slump because its growth depends much less on trade than on domestic household consumption. Exports are equivalent to only about 25% of GDP, compared with over 100% in Malaysia in 2008. Moreover, Indonesia's exports remain dominated by oil, gas and, increasingly, palm oil and coal, so the country was less exposed to the sudden and drastic destocking that caused trade in manufactured goods in Asia to dry up in late 2008.
Sri Mulyani Indrawati, Indonesia's finance minister in Mr Yudhoyono's first term, thinks there are “more serious” explanations of Indonesia's resilience than its limited exposure to the global economy. More fundamental, she argues, are the reforms the government has put in place—improving legislation, simplifying regulations, reforming the bureaucracy and changing the pattern of government expenditure by cutting subsidies and investing more in infrastructure and education.
A different model
Miss Mulyani, one of Mr Yudhoyono's technocratic appointees, is much admired by foreign bankers and businessmen. Thanks to people like her, Indonesia has once again begun to be regarded almost as a model of a sensibly run developing economy, just as, incredible though it now seems, it was for much of the Suharto period. Wolfgang Fengler of the World Bank says that the most remarkable achievement has been to cut public debt from about 80% of GDP in 1999 to just over 30% at the end of 2008.
The secret of this success has been extreme fiscal restraint, despite an expensive devolution of power. The government has recently been running a budget deficit of around 1% of GDP, well below the legally mandated limit of 3%. In 2008 the budget was nearly in balance. In response to the global slowdown the deficit this year will be allowed to rise to about 2.5% of GDP, a very modest stimulus by international standards. In the budget for next year the deficit will come down again to 1.6%.
This shows admirable self-discipline but leaves the government open to two big criticisms of its fiscal management: that it is not spending enough money, and that it is spending it on the wrong things. The clearest measure of this is to look at some of Indonesia's “human-development indicators” (see table 3), which have improved markedly over the past 30 years. In 1980 life expectancy was only 52 years, and 10% of infants did not live beyond their first birthday. But the indicators are still far worse than they should be in a middle-income country, and not as good as those of Indonesia's regional neighbours. The maternal-mortality rate is particularly worrying, pointing to serious problems.
One reason is the misdirection of public money. Despite Miss Mulyani's boast about cutting subsidies, the most important of which lower the price consumers pay for fuel and electricity, they still account for about a quarter of all government expenditure. Indeed, if non-discretionary spending—transfers to the regions, interest payments and so on—is excluded, subsidies make up 51% of what is left, without even counting farm subsidies.
Fuel subsidies are political dynamite. When they were cut at the IMF's behest in early 1998, the ensuing riots helped bring Suharto down. Miss Megawati twice had to back down from reducing them. Mr Yudhoyono has been bolder, better prepared and perhaps luckier, twice cutting the subsidy in 2005 and then again in 2008 as the oil price soared. But the fall in the oil price early this year was passed on to consumers, missing a chance to reduce the subsidy further. In defence of this decision, Miss Mulyani has one limp argument—that consumers have to get used to fuel prices going both up and down—and one unanswerable one—that, so close to an election, no one will tackle subsidies.
The politics may be intractable, but they are based on a fallacy. Subsidies in Indonesia, as elsewhere, go disproportionately to the rich. According to the World Bank, only 10% of Indonesian fuel subsidies benefit the poor. Consumption even of kerosene, the cause of the 1998 riots, mostly increases with income.
The difficulty is not just the lack of funds for better-directed public spending. It is, in Miss Mulyani's words, that “the ability to spend is not there.” The central government has never been good at disbursing budget allocations, and lower-level governments are worse. Many are sitting on huge cash balances because they lack what she calls “the administrative and institutional capacity” to invest properly in infrastructure and public services. A recent drive against corruption may have added a further brake: in a system prone to inertia, doing nothing looks less suspicious than doing a lot.
So Indonesia's credit-crunch stimulus was unusual in coming mostly in the form of tax cuts. Spending promises might well have gone unfulfilled. But Indonesia urgently needs more and better spending on its transport and power-generation infrastructure and public services, and on health care and education.
How to spend it
Government spending on health, at less than 1% of GDP, is low compared with other countries in the region. And there are far too few doctors—just 21 per 100,000 people, extremely low by world standards. But an even more fundamental problem seems to be that resources are unevenly distributed across the archipelago, and are poorly and sometimes corruptly administered. Standards of training and monitoring health professionals are woeful.
A public health-insurance scheme for the poor, known as Jamkesmas, now covers about 76m people, nearly one-third of the population. But Ajriani Munthe Salak, of the Legal Aid Foundation for Health, says that the poor often have to pass through a bewildering series of bureaucratic hoops to receive treatment.
Still, half of all health spending is private, and Indonesia is a long way from agreeing on how to pay for its ambition of introducing a system of universal health care, by extending Jamkesmas to the entire population by 2012. In the meantime the financing of health care, like that of all public services, has been complicated by decentralisation, and the provision of care appears to be worsening.
One of the great assets Indonesian democracy inherited from dictatorship was almost universal access to primary education and very high levels of literacy. This is also a tribute to the success of Indonesian, the Malay-based national language, spoken as a mother tongue by very few Indonesians at the time of independence, yet now in use in almost every village. According to Juwono Sudarsono, a former education minister, the 1998 financial crisis forced 3m children to drop out of school. But this year primary-school enrolment rates are still about 95%.
The constitution requires the government to devote one-fifth of its spending to education. It has never met this target, but may come close this year, promising free education for all children—though in practice this will not be available everywhere. The need now is to produce better-trained teachers, help children in poorly served remote areas and help and encourage more children to stay on at school for longer. Enrolment rates for secondary and tertiary education are low: 60% and 17% respectively, compared with 69% and 29% in Malaysia, for example.

🍍


sbagai perbandingan, TEXAS itu negara bagian d amrik yang sejak dulu bergantung @ industri minyak n gas, namun makin berkurang neh ketergantungannya sih : 
mirip kondisi di Indonesia, sih 
🌵




Jakarta infobank – Lembaga pemeringkat Moody’s Investor Service (Moody’s) telah meningkatkan Sovereign Credit Rating (SCR) Republik Indonesia dari Baa3/Outlook Positif menjadi Baa2/Outlook Stabil pada 13 April 2018.
Dalam siaran persnya, Moody’s menyatakan faktor kunci yang mendukung keputusan tersebut adalah kerangka kebijakan yang kredibel dan efektif yang dinilai kondusif bagi stabilitas makroekonomi. Peningkatan cadangan devisa dan penerapan kebijakan fiskal dan moneter yang berhati-hati tersebut memperkuat ketahanan dan kapasitas Indonesia dalam menghadapi gejolak eksternal.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus D.W. Martowardojo, menyambut baik peningkatan ratingtersebut. Dirinya menilai, dengan perbaikan rating ke level Baa2 oleh Moody’s, kini Indonesia telah diakui oleh empat lembaga rating internasional dan berada pada satu tingkat lebih tinggi dari level Investment Grade sebelumnya.
Rating tersebut adalah level tertinggi yang pernah dicapai oleh Indonesia dari Moody’s. Pencapaian ini merupakan suatu prestasi besar ditengah masih berlanjutnya ketidakpastian ekonomi global yang mempengaruhi perkembangan ekonomi di kawasan. Hal ini dapat terwujud melalui konsistensi upaya Bank Indonesia bersama dengan Pemerintah dalam menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan,” kata Agus dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat 13 April 2018.
Sementara pada sisi fiskal, Pemerintah dinilai mampu menjaga fiskal defisit di bawah batas 3% sejak diberlakukan pada 2003. Defisit yang dapat dipertahankan di level rendah dan didukung oleh pembiayaan yang bersifat jangka panjang dapat menjaga beban utang tetap rendah sehingga mengurangi kebutuhan dan risiko pembiayaan.
Di sisi moneter, Bank Indonesia telah menunjukkan rekam jejak dalam memprioritaskan stabilitas makroekonomi. Penerapan kebijakan nilai tukar fleksibel dan koordinasi kebijakan yang lebih efektif antara Bank Indonesia dengan Pemerintah Pusat dan Daerah dinilai mampu menjaga inflasi di level yang cukup rendah dan stabil.
Bank Indonesia juga semakin aktif menggunakan instrumen makroprudensial dalam menghadapi gejolak. Perbaikan posisi eksternal dan bertambahnya cadangan devisa memperkuat ketahanan terhadap potensi gejolak eksternal.
“Dalam kaitan ini, Bank Indonesia juga akan terus mewaspadai peningkatan risiko global dan mengoptimalkan bauran kebijakan termasuk kebijakan makroprudensial dan pendalaman pasar keuangan dalam menjaga stabilitas perekonomian yang menjadi landasan utama bagi terciptanya pertumbuhan ekonomi yang lebih kuat, berkelanjutan, dan inklusif,” tukas Agus.
Sebagai informasi, Moody’s sebelumnya memperbaiki outlook SCR Republik Indonesia dari Stable menjadi Positive, sekaligus mengafirmasi rating pada Baa3 (Investment Grade) pada 8 Februari 2017 lalu.(*)
🍊
TEMPO.CO, Jakarta- Direktur Eksekutif Departemen Statistik Bank Indonesia (BI), Yati Kurniati, menyebut berdasarkan Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) yang dilakukan BI, kegiatan usaha pada triwulan I tahun 2018 mengalami peningkatan. 
"Dilihat dari indikator Saldo Bersih Tertimbang (SBT) pada triwulan I tahun 2018 sebesar 8,23 persen. Sedangkan pada triwulan IV tahun 2017 hanya 7,40 persen," ujar Yati di Gedung Thamrin, Bank Indonesia, Jakarta, Kamis, 12 April 2018.
Peningkatan kegiatan usaha itu terutama pada sektor pertanian, perkebunan, peternakan, kehutanan, serta perikanan dengan SBT 2,43 persen. Selain itu juga pada sektor keuangan, jasa perusahaan, serta perumahan dengan SBT sebesar 2,62 persen.
Produksi terpakai pada triwulan I 2018 berada pada 76,27 persen, meningkat dari 75,05 persen pada triwulan IV tahun 2017. Yati juga menganggap kondisi likuiditas serta rentabilitas pada triwulan I 2018 membaik. Akses terhadap kredit perbankan berdasarkan indikator Saldo Bersih (SB) meningkat menjadi 8,45 persen, dibandingkan triwulan IV tahun 2017 yang hanya 7,40 persen.
Hal yang sama juga terjadi di sektor industri pengolahan dimana terlihat peningkatan SBT pada triwulan I 2018 pada posisi 2,17 persen. Terjadi kontraksi 0,12 persen jika dibandingkan dengan riwulan IV tahun lalu. "Industri pengolahan yang meningkat itu di tekstil, pupuk kimia, dan logam dasar," kata Yati.
Yati memperkiran kegiatan usaha masih akan mengalami peningkatan pada triwulan II tahun 2018. Hal ini, lanjut dia, terlihat dari peningkatan SBT sebesar 17,99 persen. Ia pun mengatkaan bahwa industri tengah bersiap melakukan peningkatan produksi di triwulan II 2018. "Beberapa dari mereka juga sudah menyatakan akan melakukan ekspansi investasi," tutur Yati.
SKDU merupakan survei triwulan yang dilakukan Bank Indonesia untuk mendapatkan indikator pertumbuhan ekonomi dari sisi penawaran. Pada SKDU triwulan I 2018 ini, sebanyak 3.200 perusahaan menengah besar dengan omzet Rp 2,5 miliar pertahun serta tenaga kerja di atas 20 orang menjadi sample. Yati menyebut survei ini dilakukan menggunakan teknik purposive sampling.
"3.200 perusahaan itu mewakili sekitar 25 ribu perusahaan menegah besar di Indonesia," ucap Yati dari BI.
ADAM PRIREZA
🌿
Merdeka.com - Conference Board bekerja sama dengan Nielsen merilis hasil studinya yang menunjukkan bahwa Indonesia masih termasuk di dalam negara yang paling optimistis di dunia. Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Indonesia di kuartal keempat 2017 adalah 125, sedikit menurun dibandingkan dengan kuartal sebelumnya yang 127.
"Meskipun sedikit turun, Indonesia masih berada dalam urutan tiga teratas negara teroptimis di dunia setelah Filipina (131) dan India (130)," ujar Managing Director Nielsen Indonesia, Agus Nurudin, dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Kamis (12/4).
IKK dipengaruhi oleh tiga indikator, yaitu optimisme mengenai prospek lapangan kerja
lokal, keadaan keuangan pribadi, dan keinginan untuk berbelanja dalam 12 bulan ke depan.
Dia menjelaskan untuk Indonesia, optimisme akan prospek lapangan kerja lokal turun dari 75 persen di kuartal ketiga 2017 menjadi 70 persen di kuartal keempat 2017. Sementara itu, optimisme akankeadaan keuangan pribadi stabil di 68 persen pada dua kuartal terakhir tahun lalu.
"Kabar baiknya adalah, di kuartal keempat 2017, 6 dari 10 (60 persen) konsumen mengatakan bahwa waktu 12 bulan ke depan adalah waktu yang baik untuk mereka berbelanja hal-hal yang mereka inginkan dan butuhkan. Indikator terakhir ini meningkat dari 56 persen di kuartal ketiga 2017," tuturnya.
"Kuartal empat tahun lalu memperlihatkan bahwa ada lebih banyak konsumen yang memiliki keinginan untuk berbelanja dalam 12 bulan ke depan. Ini merupakan indikator peluang bagi para pemilik merek, karena itu sangat penting untuk meningkatkan kedekatan dengan konsumen mereka," tambah Agus.
Selain itu, persepsi konsumen mengenai keadaan resesi ekonomi memperlihatkan tren yang menggembirakan di tiga kuartal sebelum kuartal keempat 2017; di mana secara berturut-turut 46 persen, 48 persen dan 53 persen konsumen mengatakan bahwa Indonesia tidak sedang dalam kondisi resesi ekonomi.
"Sayangnya, tren ini menurun di kuartal keempat 2017 di mana hanya ada 47 persen konsumen yang mengatakan bahwa negara tidak sedang dalam kondisi resesi ekonomi. Hal ini perlu menjadi perhatian, dan pemerintah perlu menemukan cara untuk mengembalikan positivitas konsumen. papar Agus.
Menabung dan berinvestasi masih menjadi pilihan utama konsumen untuk menggunakan
dana cadangan. Di kuartal keempat 2017, 67 persen konsumen memilih untuk mengalokasikan dana cadangan mereka untuk menabung, 44 persen memilih untuk menggunakannya untuk berlibur, dan 33 persen memilih untuk berinvestasi di saham atau reksadana.
Terkait strategi menghemat pengeluaran rumah tangga, sebagian besar konsumen (49 persen) memilih untuk mengurangi belanja baju baru. Mengurangi biaya hiburan di luar rumah (46 persen), menunda upgrade teknologi baru (43 persen), mengurangi biaya berlibur (40 persen) dan mengurangi pembelian makanan siap antar di luar rumah (35 persen) juga menjadi strategi konsumen untuk menghemat pengeluaran rumah tangga.
Pada kuartal keempat 2017, kekhawatiran masyarakat Indonesia akan keadaan
ekonomi meningkat menjadi 32 persen dibandingkan kuartal sebelumnya (30 persen). Kekhawatiran akan toleransi antar umat beragama telah masuk dalam urutan 5 teratas kekhawatiran utama konsumen Indonesia dalam setahun terakhir, namun jumlahnya menurun di kuartal ini (16 persen) dari kuartal sebelumnya (18 persen).
Survei ini dilakasanakan pada periode 8 November hingga 23 November 2017 dan mensurvei lebih dari 32.000 konsumen online di 64 negara di seluruh Asia-Pasifik, Eropa, Amerika Latin, Tengah Timur / Afrika dan Amerika Utara. Sampel termasuk pengguna internet yang setuju untuk berpartisipasi dalam survei ini dan memiliki kuota berdasarkan usia dan jenis kelamin untuk setiap negara. Margin kesalahan 0,6 persen di tingkat global.
[bim]
🍂


JAKARTA, KOMPAS.com - Rancangan Undang-Undang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun 2019 akan didesain dengan fokus pada beberapa hal, sesuai dengan program prioritas pemerintah. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan, fokus utama APBN 2019 ada pada pendidikan, kesehatan, serta sosial. "Kami lihat dari sisi belanja, Presiden minta fokus pada SDM (Sumber Daya Manusia) karena rakyat yang paling penting," kata Sri Mulyani usai rapat kerja dengan Komisi XI di gedung DPR RI, Rabu (11/4/2018) malam. Menteri yang akrab disapa Ani ini mengungkapkan, fokus pada pendidikan untuk pengembangan SDM dilakukan dalam rangka menghadapi perkembangan teknologi serta persaingan yang kian ketat. Ada rencana dalam anggaran pendidikan ke depan dilakukan pendekatan terhadap para murid untuk menerima skill atau keterampilan yang membuatnya siap masuk ke pasar tenaga kerja maupun berwirausaha. Untuk kesehatan, Sri Mulyani akan dorong pada anggaran Kementerian Kesehatan, BPJS, peningkatan pelayanan kesehatan, serta kerja sama dengan pemerintah daerah. Kerja sama dengan pemda tidak hanya untuk bidang kesehatan, juga dengan pendidikan karena keduanya merupakan isu utama di hampir tiap daerah di Indonesia. Sementara mengenai aspek sosial, Sri Mulyani memastikan RUU APBN 2019 didesain agar masyarakat tahan terhadap goncangan kondisi perekonomian nasional maupun regional atau global. Paling tidak, mereka tidak terdampak secara langsung sehingga risiko terhadap kondisi masing-masing rumah tangga minim. "Masyarakat tidak boleh merasa setiap kali ada goncangan, mereka langsung terkena (dampak) di dalam rumah tangganya. Maka, kami naikkan 10 juta PKH (Program Keluarga Harapan) itu dari sisi jumlah income yang ditransfer," tutur Sri Mulyani. 
Setelah pendidikan, kesehatan, dan sosial, prioritas berikutnya dalam RUU APBN 2019 adalah infrastruktur. Pembangunan infrastruktur pada 2019 nanti tidak akan banyak bergantung pada APBN, karena pemerintah mendorong untuk mengkombinasikan sumber pendanaan dengan instrumen lain. Pemerintah turut menargetkan defisit pada Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara ( RAPBN) 2019 di bawah 2 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Sri Mulyani juga menargetkan total penerimaan negara pada 2019 akan ditingkatkan antara 7,6 sampai 13 persen. Dalam hal belanja negara, diprediksi akan naik sekitar 7,3 persen serta untuk Transfer ke Daerah dan Dana Desa juga akan naik sekitar 8,3 persen. Untuk subsidi energi, asumsi harga minyak Indonesia (ICP) kemungkinan ditingkatkan dan disesuaikan dengan realisasi tahun ini. Dia menyebut, ada perkiraan realisasinya di atas 50 dolar AS, yakni antara 58 sampai 65 dolar AS per barel.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "RAPBN 2019, Pemerintah Tak Lagi Prioritaskan Infrastruktur?", https://ekonomi.kompas.com/read/2018/04/12/091827526/rapbn-2019-pemerintah-tak-lagi-prioritaskan-infrastruktur
Penulis : Andri Donnal Putera
Editor : Bambang Priyo Jatmiko
🌷
TEMPO.COJakarta -Asian Development Bank (ADB) memprediksi perekonomian Indonesia diprediksi tumbuh 5,3 persen pada 2018 dan 2019. Prediksi itu disampaikan dalam publikasi ekonomi berbentuk Asian Development Outlook (ADO) 2018.
Kepala Perwakilan ADB Indonesia Winfried Wicklein mengatakan prediksi ADO sejalan dengan naiknya laju investasi dan konsumsi rumah tangga. Wicklein menilai manajemen makroekonomi Indonesia dan reformasi struktural telah mendorong momentum investasi.
"Dengan berlanjutnya upaya reformasi, Indonesia dapat mencapai pertumbuhan yang lebih tinggi dan lebih inklusif," kata Wicklein dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta Pusat, Rabu, 11 April 2018.
Menurut Wicklein upaya yang harus diprioritaskan untuk mencapai pertumbuhan yang lebih inklusif itu meliputi 
investasi infrastruktur, 
pengembangan pendidikan dan keterampilan serta 
reformasi iklim investasi.
Dari laporan ADO, perekonomian Indonesia tahun 2017, tercatat tumbuh 5,1 persen. Pertumbuhan itu didorong oleh naiknya ekspor, menguatnya investasi dan pertumbuhan lapangan kerja yang solid, termasuk kontribusi sekitar 1,5 juta pekerjaan baru dari sektor manufaktur.
Selanjutnya, inflasi tahun 2017 tercatat pada rata-rata 3,8 persen. ADO memprediksi inflasi akan stabil di tahun ini. "Sebelum sedikit naik ke 4,0 persen pada 2019," kata Wicklein.
ADO mencatat perdagangan global dan harga komoditas internasional yang lebih tinggi pada 2017 membantu mengurangi defisit transaksi berjalan ke 1,7 persen dari produksi domestik bruto Indonesia.
Pada tahun 2018, pertumbuhan ekspor diprediksi melambat, sedangkan impor masih tetap kuat, ditopang oleh permintaan barang modal. Oleh karena itu, defisit transaksi berjalan diperkirakan sedikit meningkat pada 2018 dan 2019.

Menurut catatan ADO, resiko eksternal terhadap perekonomian Indonesia antara lain mencakup laju perkembangan kebijakan moneter di negara maju dan ketegangan perdagangan internasional. Secara domestik, perekonomian Indonesia berpotensi menghadapi kekurangan pendapatan dan terlambatnya pengeluaran.
🍕

detik: Jakarta - Menjelang pemilihan presiden (pilpres) 2019, pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) melahirkan sejumlah kebijakan baru yang populis. Kebijakan populis artinya kebijakan yang disukai masyarakat karena pemimpin melakukan kebijakan yang berpihak langsung kepada rakyat kebanyakan, bukan pada elit ataupun pemerintahan.

Kebijakan ini lantas menimbulkan tanda tanya lantaran benarkah bahwa kebijakan tersebut diambil berdasarkan kajian yang jelas dan efektif, atau hanya berdasarkan hitungan politik saja. Hal ini mengingat keputusan yang diambil Jokowi dilakukan di tahun politik atau dua tahun jelang pilpres 2019.

Kebijakan tersebut di antaranya rencana penurunan tarif tol, lalu anggaran dan jumlah penerima bantuan sosial dalam program keluarga harapan (PKH) yang ditambah, penambahan subsidi energi, hingga penambahan tugas penyaluran BBM premium kepada Pertamina dan kewajiban persetujuan pemerintah akan kenaikan harga BBM non subsidi.

Pengamat politik Igor Dirgantara mengatakan kebijakan-kebijakan yang diambil Jokowi, baik populis maupun tidak adalah hak Jokowi sebagai Presiden. Hal ini adalah sesuatu yang wajar dilakukan seorang petahan dalam mempertahankan posisinya memenangkan pemilihan Presiden selanjutnya.

Namun, jika dilihat dari jenis kebijakan yang diambil Jokowi, ada indikasi terjadinya pelemahan ekonomi pada masyarakat. Benarkah? Berikut ulasan selengkapnya:
Kebijakan populis pertama yang dilakukan Jokowi adalah menambah anggaran dan jumlah penerima bantuan sosial dalam program keluarga harapan (PKH). 

Jokowi menginstruksikan agar dana PKH ditingkatkan hingga dua kali lipat pada 2019 dan jumlah penerimanya juga naik menjadi 10 juta penerima. Cara ini dianggap paling efektif untuk mempercepat pengurangan angka kemiskinan yang ditargetkan turun hingga ke angka 9% di 2019 dan mengurangi ketimpangan.

Kemudian adalah kebijakan penambahan anggaran subsidi energi yang dalam tiga tahun terakhir justru konsisten dipangkas. Penambahan subsidi energi dalam APBN kemungkinan akan dilakukan demi mempertahankan harga BBM subsidi dan tarif listrik di tengah melambungnya harga minyak dunia.

Saat ini, pemerintah pun tengah mencari cara agar neraca keuangan kedua perusahaan bisa tetap sehat sembari tetap mempertahankan tarif listrik, harga premium dan solar untuk masyarakat.

Selanjutnya adalah rencana penurunan tarif tol khususnya bagi jalan tol baru yang tarifnya berada di kisaran lebih dari Rp 1.000. Hal ini menunjukkan inkonsistensi pemerintah bagi dunia usaha lantaran harus mengubah skema bisnis dan penambahan waktu defisit cashflow bagi badan usaha.

Namun pemerintah meyakini penurunan tarif bisa dilakukan. Kisaran tarif yang turun diperkirakan mencapai 15-20%. Hal ini pun akan dikompensasi dengan perpanjangan konsesi jalan tol ke badan usaha dan pemberian insentif fiskal sebagai upaya meminimalisir jumlah defisit cashflow yang ada.

Selain itu, pemerintah juga bakal kembali mewajibkan PT Pertamina (Persero) memasok bahan bakar minyak (BBM) penugasan jenis premium di wilayah Jawa, Madura, dan Bali (Jamali). Hal ini dilakukan demi memastikan ketersediaan BBM jenis premium di seluruh Indonesia, setelah sebelumnya diketahui terjadi kelangkaan di sejumlah daerah.

Adapun kewajiban Pertamina untuk memasok Premium di wilayah Jamali akan diatur dalam revisi Peraturan Presiden (Perpers) Nomor 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian, dan Harga Jual Eceran BBM.

Dan kebijakan populis paling hangat yang akan dilahirkan sebentar lagi adalah diwajibkannya bagi seluruh penyalur BBM yang beroperasi di Indonesia meminta persetujuan dari pemerintah jika ingin menaikkan harga jenis BBM umum (JBU) atau non-subsidi yang dijualnya.

Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar mengklaim, keputusan tersebut dibuat untuk mengendalikan inflasi yang kerap terjadi ketika harga JBU tersebut naik. Menurutnya, setiap ada kenaikan harga JBU atau non-subsidi, inflasi yang terjadi cukup tinggi sehingga campur tangan pemerintah diperlukan agar ikut mengintervensi dengan cara memberikan persetujuan pada setiap usulan kenaikan harga BBM non subsidi.
Pengamat ekonomi dari Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bima Yudhistira mengatakan, sejumlah kebijakan populis yang diambil Jokowi tadi menunjukkan terjadinya kontraksi dalam ekonomi masyarakat. Selain keputusannya yang cenderung politis lantaran adanya sentimen menuju pemilihan presiden 2019, semua kebijakan yang diambil pemerintahan Presiden Jokowi juga seolah mengonfirmasi terjadinya pelemahan daya beli di masyarakat.

"Betul. Itu sudah jadi salah satu tandanya (ekonomi lesu). Karena tahun 2017 itu ada terlambat penanganan ya. Jadi mulai dari pencabutan listrik 900 Va itu dampaknya ternyata ke mana-mana, sampai ke ritel dan daya beli masyarakat. Itu tapi tidak diakui di 2017 daya beli masyarakat menurun. Sekarang jelang tahun pemilu, pastinya itu akan berpengaruh ke elektabilitas," katanya.

Bima menjelaskan, kebijakan populis yang diambil Jokowi saat ini rentan menimbulkan kontraksi di bidang lain karena terkesan lebih condong ke arah politik. Padahal, lesunya ekonomi Indonesia sudah terasa dalam kurang dari dua tahun terakhir sejak gugurnya sejumlah ritel besar hingga tak terasanya efek dari pembangunan infrastruktur yang masif ke masyarakat. 

"Contohnya beberapa rangkaian yang cukup mendadak tanpa ada kajian yang jelas. Seperti keputusan untuk menaikkan belanja sosial PKH, dari 6 juta penerima jadi 10 juta penerima di 2018. Tapi ternyata penyaluran bantuannya juga sedikit terlambat misalnya. Ini semua seakan-akan konsumsi masyarakat yang didorong, tapi tanpa ada perencanaan yang jelas. Apalagi sekarang sampai swasta menaikkan harga BBM nya harus minta izin dulu. Itu nggak tepat," katanya.
Salah satu kebijakan populis yang akan diambil oleh pemerintahan Presiden Jokowi adalah dengan tak menaikkan harga BBM solar dan premium serta tarif listrik hingga akhir 2019 mendatang. Kebijakan ini sama seperti yang dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Jelang Pemilu 2009, Presiden SBY menurunkan harga BBM subsidi sebanyak dua kali. Dalam catatan detikFinance, anggaran subsidi BBM yang naik saat itu bahkan membuat Indonesia terjerat dalam subsidi BBM yang akhirnya membebani APBN. Namun pada 22 Juni 2013, atau di periode keduanya sebagai Presiden, SBY kembali menaikkan harga BBM subsidi.

"Artinya strategi utak-atik subsidi BBM jelang tahun politik di era pak Jokowi juga hampir sama dengan Pak SBY. Demi jaga harga BBM subsidi dan listrik stabil maka belanja subsidi energinya akan naik signifikan atau terpaksa dibebankan ke Pertamina," kata pengamat ekonomi Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bima Yudhistira.

Saat ini hal yang sama juga dilakukan Presiden Jokowi. Jokowi yang selama ini konsisten memangkas anggaran untuk subsidi BBM dan listrik dalam 3 tahun terakhir pun harus mengubah trennya di tahun 2018 saat akhirnya justru menambah anggaran subsidi energi.

"Pilihan ini menjadi kurang sehat dan tidak sustainable bagi APBN," kata Bima.

Pengamat politik Igor Dirgantara mengatakan cara ini adalah bagian dari strategi politik Jokowi dalam meraih simpatik dari masyarakat. Istilah 'the old wine in the new bottle' pun disematkan ke kebijakan yang diambil Jokowi saat ini.

"Kalau dulu di era Pak SBY dia menurunkan BBM. Itu strategi sebenarnya untuk mengurung semua kesempatan lawan-lawan politiknya untuk maju. Jadi kalau sudah kepililh, naikkan dulu BBM. Nanti kalau sudah mendekati masa pemilihan kembali, turunkan BBM," kata dia.
Sebagian besar kebijakan populis yang akan diambil oleh pemerintahan Presiden Jokowi bisa saja mengorbankan berubahnya sejumlah alokasi anggaran dalam APBN. Mulai dari rencana penambahan anggaran bantuan sosial, pemberian insentif fiskal untuk menurunkan tarif tol hingga penambahan subsidi energi guna menahan kenaikan harga BBM subsidi dan tarif listrik. 

Pengamat ekonomi dari Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bima Yudhistira mengatakan alokasi subsidi energi yang bertambah ini akan membuat APBN mengorbankan salah satu posnya. Pasalnya penambahan anggaran kemungkinan dilakukan jika harus menutupi subsidi BBM di saat harga minyak dunia justru melambung.

Hal ini pun berpotensi membuat penggunaan APBN tak lagi efektif dan bisa menggerus kepercayaan investor pada kredibilitas fiskal atau APBN.

"Demi jaga harga BBM subsidi dan listrik stabil maka belanja subsidi energinya akan naik signifikan atau terpaksa dibebankan ke Pertamina. Pilihan ini menjadi kurang sehat dan tidak sustainable bagi APBN," kata Bima.

"Target menang pemilu jangka pendek tapi mengorbankan APBN. Tiga tahun terakhir subsidi BBM nya dipangkas katanya untuk bangun infrastruktur. Akibatnya kan jelas daya beli masyarakat merosot, baru tahun ini subsidi BBM dan listrik mau ditambah lagi. Ada inkonsistensi kebijakan fiskal di situ. Pengaruhnya bisa macam-macam, salah satunya kredit rating bisa di-downgrade. Kepercayaan investor juga menurun," tambahnya.

Dengan kondisi seperti itu, jika ingin tetap mempertahankan harga BBM subsidi dan tarif listrik sekaligus jaga kredibilitas APBN, maka pemerintah perlu memangkas salah satu pos belanja, seperti infrastruktur. 

Belanja infrastruktur yang sebesar Rp 410 triliun harus dirasionalisasi alias disunat dengan cara mengevaluasi semua proyek mana yang bisa didanai dengan APBN dan mana yang harus ditunda. 

"Sisa dari pemangkasan belanja infrastruktur bisa menambah subsidi energi. Sehingga defisit nya bisa terjaga. Pemerintah harus memilih membangun infrastruktur tapi multiplier effect-nya lama dan tidak menyerap tenaga kerja secara optimal, atau menjaga daya beli masyarakat dengan pertahankan harga BBM dan listrik subsidi? Saya kira opsi kedua yang paling mendesak," pungkasnya.
(eds/ang)
🍉

MI: BANDARA Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, kembali sukses menggungguli Bandara Changi, di Singapura untuk jumlah penumpang global.

Dalam laporan yang dilansir Airports Council International (ACI), bandara tersibuk di Indonesia itu angka penumpang globalnya melebihi Bandara Changi, di Singapura. Bandara Soekarno Hatta menduduki posisi 17 sementara Bandara Changi di posisi 18.

"Salah satu catatan yang menarik yang dirilis ACI, Bandara Soekarno-Hatta telah menarik perhatian dunia dengan menempatkan posisi bandara ini sebagai bandara tersibuk menggungguli Bandara Changi dan Incheon di Korea Selatan,” ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin, Rabu (11/4).

ACI adalah adalah satu-satunya perwakilan global dari otoritas bandara dunia yang mengembangkan standar, kebijakan, dan pelatihan untuk meningkatkan standar bandara di seluruh dunia.

Secara global, ada peningkatan signifikan dalam jumlah penumpang, kargo, angkutan internasional, dan total pergerakan pesawat, yang semuanya karena service dalam melayani pengguna jasa.

Analisa itu dapat memperlihatkan pasar dalam dunia penerbangan memiliki kekuatan pertumbuhan yang menarik, khususnya di Indonesia.

Pertumbuhan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta di sisi jumlah pengguna jasa atau penumpang menarik bagi pelaku bisnis yang pandai dalam memanfaatkannya.

“Tentu lonjakan penumpang ini menunjukkan bahwa perusahaan PT Angkasa Pura II (Persero) tidak hanya sibuk mengejar pertumbuhan  tetapi juga megimbanginya dengan  service yang efisen serta pelayanan execellent yang tersistem,” tuturnya.

Berikut ranking bandara tersibuk di dunia:

1. Hartsfield-Jackson Atlanta International Airport (Georgia) dengan 104 juta penumpang.

2. Beijing Capital International Airport (China) — 96 million

3. Dubai International Airport (United Arab Emirates) — 88 juta penumpang.

4. Tokyo Haneda International Airport (Japan) — 85 juta penumpang.

5. Los Angeles International Airport (California) — 84.6 juta penumpang

6. Chicago’s O’Hare International Airport (Illinois) — 80 juta penumpang

7. London Heathrow Airport (United Kingdom) — 78 juta penumpang.

8. Hong Kong International Airport (China) — 73 juta penumpang.

9. Shanghai Pudong International Airport (China) — 70 juta penumpang.

10. Aéroport de Paris-Charles de Gaulle (France) — 69 juta penumpang

11. Amsterdam Airport Schiphol (Netherlands) — 68.5 juta penumpang.

12. Dallas/Fort Worth International Airport (Texas) — 67 juta penumpang.

13. Guangzhou Bai Yun International Airport (China) — 66 juta penumpang.

14. Frankfurt Am Main Airport (Germany) — 64.5 juta penumpang.

15. Atatürk International Airport (Turkey) — 64 juta penumpang.

16. Indira Gandhi International Airport (India) — 63.5 million

17. Soekarno-Hatta International Airport (Indonesia) — 63 juta penumpang.

18. Singapore Changi Airport (Singapore) — 62.22 juta penumpang.

19. Incheon International Airport (South Korea) — 62.16 juta penumpang.

20. Denver International Airport (Colorado) — 61 juta penumpang. (OL-3)
🍅

SEMARANG sindonews - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menegaskan Indonesia siap menghadapi peningkatan suku bunga Internasional. Apalagi, berdasarkan pengalaman tahun lalu perekonomian Indonesia tetap stabil meski suku bunga internasional naik tiga kali.

"Suku bunga internasional memang diumumkan akan meningkat, tapi pada 2017 lalu kenaikan suku bunga tiga kali kita tetap menjaga perekonomian Indonesia," ujar Sri Mulyani usai menjadi memberi kuliah umun di Kampus Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Senin (9/4/2018).

Menurutnya, dengan melakukan beragam kebijakan fiskal maka perekonomian di Tanah Air bisa tetap stabil. Langkah lain yang akan ditempuh di antaranya dengan nilai ekspor, agar perekonomian tetap kompetitif.

"Dengan policy-pilicy (kebijakan) yang baik, kita komunikasikan dengan baik, maka kita akan bisa menjaga yang disebut konfiden. Sehinggga dari sisi neraca pembayaran, cadangan devisa maupun nilai tukar akan bisa terjaga dengan baik," terangnya.

(akr)
🌱

Liputan6.com, Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan laba bersih perusahaan yang mencatatkan saham (emiten) di BEI tumbuh double digit pada 2017. Hal itu dinilai ditopang dari kinerja emiten bank.

Berdasarkan data BEI, sebanyak 79,95 persen atau 371 emiten meraih laba bersih pada 2017 dari 464 emiten yang telah sampaikan laporan keuangan 2017. Tercatat hanya 93 perusahaan tercatat yang membukukan rugi bersih.

Dari jumlah itu, ada 280 perusahaan yang mencatatkan kenaikan laba bersih sepanjang 2017. Akan tetapi, terdapat 184 perusahaan yang mencatatkan penurunan laba bersih pada 2017. Sebanyak delapan perusahaan mencatatkan ekuitas negatif.

Total aset ke-464 perusahaan tercatat yang telah menyerahkan laporan tahunan 2017 naik 11,11 persen menjadi Rp 10.064 triliun pada 2017 dari periode 2016 sebesar Rp 9.057 triliun. Total ekuitas naik 12,45 persen menjadi Rp 2.869 triliun pada 2017 dari Rp 2.551 triliun pada 2016.


Total pendapatan ke-464 emiten ini naik 13,03 persen menjadi Rp 3.134 triliun pada 2017 dari periode 2016 sebesar Rp 2.772 triliun.

"Laba bersih emiten 2017 tumbuh 23,07 persen menjadi Rp 742,9 triliun dari periode 2016 sebesar Rp 603,6 triliun pada 2016,” ujar Direktur Penilaian Perusahaan BEI, Samsul Hidayat lewat pesan singkat yang diterima Liputan6.com, Senin (9/4/2018).

Direktur PT Investa Saran Mandiri, Hans Kwee menuturkan, pertumbuhan kinerja laba bersih emiten di BEI pada 2017 ditopang kinerja bank. Hans menilai, pertumbuhan kinerja bank didorong dari kondisi rasio kredit bermasalah atau non performing loan (NPL) membaik sehingga biaya cadangan berkurang. Hal tersebut meningkatkan laba bersih 2017. “Ekspansi kredit juga membaik pada 2017,” kata Hans, saat dihubungi Liputan6.com.

Hans menuturkan, pertumbuhan kinerja laba bersih 2018 masih tumbuh tapi tak sebaik 2017. Ia menilai, pemilihan kepala daerah (Pilkada) dan jelang pemilihan presiden (Pilpres) akan topang pertumbuhan ekonomi. Hal tersebut juga akan mendukung kinerja emiten pada 2018 karena daya beli masyarakat membaik.

Dari eksternal, harga komoditas membaik juga akan menopang kinerja emiten pada 2018. Akan tetapi, Hans menilai, potensi perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China serta kenaikan suku bunga bank sentral AS atau the Federal Reserve akan pengaruhi kondisi ekonomi Indonesia.



1 dari 2 halaman
Investor Asing Jual Saham Sepanjang Kuartal I 2018

Sebelumnya, investor asing cenderung jual saham pada kuartal I 2018. Tercatat aksi jual investor asing capai Rp 22,80 triliun hingga 27 Maret 2018.

Kondisi tersebut berbeda pada kuartal I 2017. Investor asing beli saham mencapai Rp 7,53 triliun hingga 27 Maret 2017. Demikian mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu 28 Maret 2018.

Analis PT Bahana Sekuritas Henry Wibowo menuturkan, investor asing cenderung melepas saham-saham berkapitalisasi besar antara lain PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR). Investor asing selama ini juga cenderung memilih saham-saham berkapitalisasi besar untuk investasi di pasar saham Indonesia.

Salah satu sentimen pengaruhi tekanan jual tersebut, menurut Henry didorong nilai tukar rupiah melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Berdasarkan data Bank Indonesia (BI), ruiah melemah 0,27 persen hingga 14 Maret 2018.

“Rupiah sangat sensitif. Mereka (investor asing) khawatir rupiah berada di kisaran 14.000,” ujar Henry saat dihubungi Liputan6.com.

Ia menuturkan, pelemahan rupiah tersebut didorong salah satunya dari sentimen global. Bank sentral Amerika Serikat (AS) atau the Federal Reserve menaikkan suku bunga acuan 25 basis poin. Hal itu menarik aliran dana investor asing dari negara berkembang.

Sementara itu, Analis PT Indosurya Sekuritas, William Suryawijaya menuturkan, aksi jual saham oleh investor asing itu hal biasa. “Realisasi setelah sekian tahun investasi itu biasa,” kata William.
🍥

JAKARTA okezone - Presiden Joko Widodo menyoroti anggaran riset yang kurang efektif dan belum berdampak besar untuk kemajuan Indonesia. Hal ini disampaikan saat memimpin rapat sidang kabinet paripurna membahas APBN 2019 di Istana Negara.
"Kemudian mengenai penelitian, riset, hampir di semua kementerian ada, ada balitbang (badan penelitian dan pengembangan), setelah kita lihat kalau dikumpulkan anggarannya juga gede banget, Rp24,9 triliun. Coba gede banget, kalau tidak dikumpulkan tidak kelihatan, begitu dikumpulkan kelihatan," ungkap Presiden, Jakarta, Senin (9/4/2018).
Dia pun meminta agar kementerian dan lembaga menyusun anggaran berdasarkan strategi besar.
"Ini bisa didesain ada strategi besarnya yang mau diteliti apa golnya apa, misalnya urusan durian sebelum penelitian seperti ini, setelah keluar sekian miliar, duriannya jadi seperti ini, jadi jelas bukan penelitian untuk peneliti, apa hasilnya Rp24,9 triliun?" tambah Presiden.
Dia pun sekali lagi meminta agar mata anggaran harus diprioritaskan dan berfokus untuk hal-hal strategis.
Sebelumnya, Jokowi meminta agar para menteri dan kepala lembaga tidak mengecer anggaran dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2019.
"Agar anggaran ini tidak kita ecer-ecer, tidak kita bagi-bagi. Kita ingin fokus mengarah dan hasilnya benar-benar menetas," kata Presiden.
Sidang kabinet paripurna yang dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla dan para menteri Kabinet Kerja membahas dua hal yaitu mengenai ketersediaan anggaran untuk pagu indikatif 2019 dan prioritas nasional tahun 2019.
Menurut Presiden Joko Widodo, APBN 2019 akan fokus kepada pembangunan Sumber Daya Manusia. Dua bidang yang disorot Presiden adalah promosi serta penelitian dan pengembangan (litbang).
"Saya berikan contoh, misalnya, pameran/promosi itu anggarannya di 17 kementerian kalau dikumpulkan di satu wadah badan kementerian, kita bisa bikin pameran yang bagus-bagus, membuat brand yang bagus untuk negara ini," ungkap Presiden.
Sayangnya saat ini, anggaran promosi di 17 kementerian itu diecer sehingga tidak kelihatan dampaknya untuk membawa brand Indonesia.
"Kalau diecer-ecer jadi kecil-kecil di 17 kementerian, kita mau buat pameran yang gede juga tidak bisa, cuma pameran kecil. Kita ikut di Dubai, di Shanghai, di Amerika, pameran hanya 1-2 stan di dekat toilet untuk apa? Malah menurunkan brand negara kita. Kalau dikumpulkan duitnya gede sekali," jelas Presiden.
(dni)
🍕
Warta Ekonomi.co.id, Jakarta -
Survei Konsumen Bank Indonesia (BI) pada Maret 2018 menunjukkan optimisme konsumen tidak sekuat hasil survei bulan sebelumnya. Hal ini tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Maret 2018 yang sebesar 121,6, lebih rendah dari IKK bulan sebelumnya sebesar 122,5.
Meski demikian, optimisme konsumen tersebut masih terjaga di atas 100. Terjaganya optimisme konsumen terutama ditopang oleh ekspektasi peningkatan kegiatan usaha dalam 6 bulan mendatang.
"Namun, persepsi terhadap menurunnya ketersediaan lapangan kerja saat ini menyebabkan IKK bulan Maret 2018 menjadi lebih rendah dibandingkan dengan bulan sebelumnya," kata BI di Jakarta, Kamis (5/4/2018).
Hasil survei juga mengindikasikan bahwa tekanan kenaikan harga diperkirakan meningkat dalam 3 bulan mendatang (Juni 2018). Perkiraan konsumen terhadap perkembangan harga tersebut terutama dipengaruhi oleh meningkatnya permintaan barang dan jasa pada masa Ramadhan dan Idul Fitri.

Namun, tekanan harga dalam 6 bulan mendatang diperkirakan menurun didukung oleh persepsi konsumen terhadap meningkatnya pasokan barang.
🌹

jpnn.comJAKARTA - Konsumsi rumah tangga yang merupakan penyangga utama pertumbuhan ekonomi Indonesia terus menurun sejak 2010.
Pertumbuhan konsumsi hanya berada di angka 4,95 persen sepanjang tahun lalu.
Meski begitu, Bank Indonesia (BI) berani memproyeksikan pertumbuhan konsumsi rumah tangga bisa mencapai lima persen.
Keyakinan bank sentral tidak lepas dari banyaknya event sepanjang tahun ini.
“Diperkirakan konsumsi full year di 5,1 persen. Namun, untuk pertumbuhan ekonomi, saya belum bisa ngomong. Yang jelas, pertumbuhan ekonomi berada di kisaran 5,1–5,5 persen,’’ ujar Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI Dody Budi Waluyo, Minggu (8/4).
Deputi gubernur BI terpilih tersebut menuturkan, konsumsi tahun ini mungkin merangkak naik bila dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Hal itu merupakan dampak dari beberapa event besar tahun ini seperti Asian Games, pilkada, dan IMF-World Bank Annual Meeting.
’’Ada pula bansos yang disalurkan sejak awal tahun. Itu tambahan mendorong proyeksi kami,’’ tambah Dody.
Sementara itu, ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudhistira memprediksi konsumsi rumah tangga masih sulit tumbuh lebih dari lima persen tahun ini.
Sebab, tahun lalu konsumsi hanya tumbuh 4,95 persen. Selain itu, dalam tiga bulan terakhir terlihat penurunan indeks keyakinan konsumen (IKK) yang dirilis BI per Maret 2018.
’’IKK Maret turun menjadi 121,6 atau lebih rendah daripada posisi bulan sebelumnya 122,5. Indeks penjualan riil per Januari 2018 juga menunjukkan penurunan 1,8 persen (yoy),’’ kata Bhima. (ken/c14/sof)
🌸
bloomberg: Indonesia’s new central bank governor knows a thing or two about crisis management. That’s about to come in handy.

Since joining Bank Indonesia in 1984, Perry Warjiyo has seen the fall of a dictator, the collapse of the financial sector -- more than once -- and the odd market tantrum. In October last year, he sensed a new calamity around the corner, warning that the tightening of U.S. monetary policy meant trouble ahead for Southeast Asia’s largest economy.
Fast forward five months and the rupiah has tanked against the dollar to be among the worst performing currencies in Asia, foreign investors are ditching Indonesian stocks and bonds, while the central bank was last month forced to tap $4 billion of foreign reserves to defend the currency.
“Given his understanding of the global economy and experience in handling financial crises, he is an asset to Indonesia,” said Fauzi Ichsan, chief executive officer of Indonesia’s Deposit Insurance Corp. He is a combination of the traditional Javanese man and an international technocrat.”























As the U.S. presses ahead with its interest-rate hike timetable, 59-year-old Warjiyo -- who has served as deputy governor since 2013 -- is seen as a safe pair of hands in volatile times. He’ll take the reins at Indonesia’s central bank in May as the economy struggles for traction even after eight rate cuts, and as a trade war further threatens its nascent recovery.
His candidature was endorsed by a panel of lawmakers on Wednesday and he will still need the approval of the parliament.
“Maintaining stability and pushing for growth are things that must not be contradicted, but must be synergized,” Warjiyo said at his confirmation hearing. “This is where I play my role and make Bank Indonesia to be pro-stability, but also pro-growth, so that we can develop the national economy and bring prosperity to the people.”
Warjiyo forecast growth of 5.2 percent to 5.3 percent this year, compared with 5.1 percent expansion in 2017.

Policy MixMaster

While the economy is growing below the 7 percent target set by President Joko Widodo, inflation eased to a 14-month low in February. That’s given the central bank room to focus on guarding the currency, which has fallen 2.7 percent since the end of January. Bank Indonesia held its benchmark interest rate for a sixth straight month last week, with its attention firmly on the rupiah instead.
Former finance minister Rizal Ramli says Warjiyo will bring a wealth of experience to the role, needed at a time when the economy is facing significant headwinds.
“Indonesia is quite vulnerable to any major change in global markets,” he said in an interview on Monday. “With the U.S. and new Fed governor Jerome Powell determined to raise rates, that’s going to create further pressure for the rupiah.”
The village schools in Central Java where Warjiyo spent his formative years, amid rice paddy fields and under the shadow of an active volcano, are a far cry from the likes of Tokyo, Geneva and Washington where he would later further his education. Having earned his economics degree at Gadjah Mada University in Yogyakarta in 1982, Warjiyo was later awarded a PhD from Iowa State University in the U.S. in 1991.

Bank Adviser

He was already advising Indonesia’s central bank governor as the Asian financial crisis hit in 1997, and as the ensuing carnage saw the downfall of the Suharto regime the following year after 32 years of authoritarian rule. Having witnessed the fallout, he sharpened his skills with a course on financial crises in emerging markets at the Reserve Bank of Australia in 1999.
Warjiyo later took up a post as an executive director with the International Monetary Fund in Washington between 2007 and 2009, just as the global financial crisis moved like a wrecking ball through economies around the world. He returned to Bank Indonesia in 2009 and was appointed for a five-year term as deputy governor in 2013.
The president, known as Jokowi, will be looking to Warjiyo to help steer the economy through the current turbulence. And with the 2019 presidential election campaign due to kick off in September, he’ll also be hoping Warjiyo can help fire up economic growth.
Warjiyo, who went to the same university as Jokowi, will likely have the president’s ear, according to Ramli.
“He is a nice guy and easy to get along with," he said of Warjiyo. “He will try to find a compromise, a consensus.”
🌸

Jakarta - Wakil Gubernur DKI, Sandiaga Uno memastikan uji coba Underpass (UP) Mampang Kuningan akan dilakukan pada Sabtu (7/4) mendatang.
“Tanggal 7 (April). Tidak ada kendala,” kata Sandiaga di Balai Kota DKI, Jakarta, Rabu (4/4) malam.
Ditegaskannya, UP Mampang Kuningan akan segera dioperasikan untuk mengatasi kemacetan lalu lintas yang terus menerus terjadi di kawasan tersebut.
“Pasti segera dioperasikan,” ujarnya.
Underpass yang menghubungkan Jalan Buncit Raya - Jalan Rasun Said, Kuningan, Jakarta Selatan rencananya yang akan dibuka akhir pekan ini sudah dalam tahap finishing.
Pada 7 April akan dilakukan uji coba jalur, lalu pada 9 April, pihak pengembang akan menyelesaikan semua yang belum rampung. Seperti pemasangan lampu dan pengecatan dinding UP.
Pada tanggal tersebut, pengembang akan melakukan serah terima pertama pekerjaan atau provisional hand over (PHO). Serah terima ini akan dilakukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta. Underpass Mampang-Kuningan yang dikerjakan PT Adhi Karya ini diperkirakan menelan biaya Rp 200 miliar dengan panjang 860 meter.
Pembangunan UP Matraman merupakan bagian dari pengerjaan enam pembangunan jalan layang dan jalan bawah di tahun ini. Saat ini, pengerjaan fisik tiga Flyover (F0) dan satu dari tiga UP telah rampung.
Ketiga FO yang telah rampung adalah FO Pancoran, Cipinang Lontar dan Bintaro Permai yang baru diresmikan Gubernur DKI, Anies Baswedan pada 16 Maret 2018 lalu.
Sementara underpass yang sudah rampung adalah underpass Kartini.
Kepala Dinas Bina Marga DKI, Yusmada Faisal mengatakan untuk UP Mampang Prapatan-Kuningan dan UP Matraman-Salemba diperkirakan akan rampung sekitar bulan Maret atau April.
Yusmada merincikan untuk flyover Bintaro Permai akan dibangun sepanjang 450 meter. Untuk flyover Cipinang Lontar dibangun sepanjang 550 meter. Lalu untuk flyover Pancoran dibangun sepanjang 850 meter.
Sedangkan untuk underpass Kartini panjangnya 420 meter, di Mampang Kuningan panjangnya 870 meter dan di Matraman panjangnya 870 meter.
Dengan nilai anggaran untuk keenam proyek infrastruktur tersebut mencapai Rp 700 miliar.
Pembangunan enam jalan ini merupakan kelanjutan dari tahun 2017. Namun dalam APBD DKI 2018, telah dianggarkan biaya pembangunan untuk lima jalan layang ini. Karena UP Kartini telah rampung di tahun anggaran 2017.
Yaitu, pembangunan simpang tak sebidang atau FO Cipinang Lontar dengan anggaran Rp 13 miliar, FO Pancoran sebesar Rp 15 miliar, dan simpang tak sebidang Bintaro Permai-Rel KA sebesar Rp 14,8 miliar.
Kemudian untuk tiga UP yang akan dibangun adalah, pembangunan UP Mampang-Kuningan dengan anggaran Rp 33 miliar dan pembangunan UP Matraman-Salemba Rp 15 miliar.


Sumber: BeritaSatu.com
🌸

BOGOR OKEZONE - Proyek jalan tol di wilayah Bogor, yakni Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) dan Bogor Outer Ring Road (BORR) menunjukkan progres signifikan.
Tol Bocimi Seksi I (Ciawi- Cigombong) yang merupakan bagian megaproyek solusi kemacetan yang sempat mangkrak selama 25 tahun saat ini konsruksinya sudah sekitar 77,5%. Bahkan, pemerintah menargetkan Tol Bocimi dapat digunakan saat arus mudik Lebaran 2018.
Pimpinan Proyek Tol Bocimi PT Trans Jabar Tol Joko Susilo mengatakan, progres pembangunan fisik Tol Bocimi Seksi I per 25 Maret sekitar 77,5%.
“Kami optimistis pekerjaan selesai tepat waktu sehingga bisa difungsikan sebagai jalur mudik Lebaran,” ujarnya kemarin.
Menurut dia, sebenarnya target awal penyelesaian Tol Bocimi pada pertengahan Maret lalu, tapi cuaca yang tidak mendukung membuat proyek jalan tol kembali molor.
“Contohnya ketika harus memasang beberapa perangkat turun hujan deras sehingga air tidak cepat surut,” ucap Joko.
Pembangunan Tol Bocimi terbagi empat seksi. Untuk seksi II (Cigombong-Cibadak) yang melewati perbatasan Bogor-Sukabumi masuk tahapan pembebasan tanah mencapai 98%.
Sementara, seksi III (Cibadak-Sukabumi Barat) dan seksi IV (Sukabumi Barat- Sukabumi Timur) masih tahap musyawarah untuk ganti untung, bukan ganti rugi kepada masyarakat.
PT Marga Sarana Jabar (MSJ) selaku pemilik Tol BORR Seksi IIB (Kedungbadak-Simpang Yasmin) mengklaim seluruh pekerjaan fisik rampung 100%.
“BORR Seksi IIB siap dioperasikan, tinggal diresmikan,” kata Direktur Utama PT MSJ Hendro Atmojo.
Selain menunggu sertifikasi kelaikan jalan dan pembenahan di bawah jalan layang, PT MSJ sedang mengevaluasi rencana usulan tarif yang baru.
“Mengacu Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) semestinya nanti ada kenaikan tarif sebesar Rp4.000 setelah BORR Seksi IIB beroperasi,” ujarnya.
Saat ini tarif yang berlaku untuk dua seksi yang telah dioperasikan, yaitu Seksi I ruas Sentul Selatan-Kedung halang (3,85 km) dan Seksi IIA ruas Kedunghalang-Kedung ba dak (1,95 km) sebesar Rp6.000 untuk kendaraan golongan I.
Dia menjamin evaluasi ta rif tetap sesuai perhitungan investasi yang ditanamkan saat jalan tol dibangun. Ini bertujuan menghindari penurunan internal rate of return (IRR) investor yang menanamkan modal.
“Rata-rata kita kemarin hitung sekitar 45 ta hun konsesi awal. Mungkin kalau nanti diturunkan Rp1.000 atau golongannya berubah, kita dapat per pan jangan konsesi 5-10 tahun menjadi 50-55 tahun,” kata Hendro. (Haryudi)
(dni)
🍓
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inilah mimpi baru baru Indonesia: memiliki perusahaan investasi nasional (sovereign wealth fund) yang akan menandingi gergasi bisnis Temasek milik Singapura. Embrio itu setidaknya tengah dirintis oleh puluhan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan afiliasinya.
Akhir pekan lalu, 27 asuransi dan dana pensiun yang berada di bawah BUMN meneken kesepakatan membentuk private invesment fund. Sebagai tahap awal, mereka baru sebatas bersepakat menginvestasikan dananya dalam satu keranjang (private invesment fund), terutama di proyek infrastruktur negara.
PT Bahana Kapital Investa dan PT Danareksa Capital akan bertugas mengelola dana investasi milik 27 perusahaan jasa keuangan BUMN lewat private invesment fund. Bahana Kapital Investa adalah anak usaha PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (BPUI). Sementara Danareksa Capital merupakan anak usaha PT Danareksa.
Marciano H. Herman, Direktur Utama BPUI yang juga Komisaris Bahana Kapital Investa menjelaskan, private investment fund yang dibentuk ini layaknya private equity fund. "Kami menyediakan kendaraan yang akan fokus pada pembiayaan dan investasi," ujar dia kepada KONTAN, kemarin.
Jadi investasi private investment ini bukan public fund. Skema investasi private investment fund berdasarkan kesepakatan para pihak namun jumlahnya tak lebih dari 50 pihak. Jika lebih dari 50 pihak akan masuk ke penawaran umum dan harus mengikuti aturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Baik jangka waktu investasi, potensi investasi serta potensi risiko juga akan dijabarkan diantara para pihak yang terlibat. "Potensi aset yang bisa kami kelola sama besarnya seperti dana investasi yang dimiliki perusahaan tersebut," ujar Marciano.
Dia menambahkan, investasi awal yang dibidik adalah proyek infrastruktur pemerintah. Misalnya, jalan tol, pembangkit listrik, bandara dan kereta api. "Penempatan investasi akan fleksibel dan tidak menabrak aturan yang ada," tandas Marciano.
Potensi dana yang bisa dikumpulkan memang besar. Sebagai gambaran, per Februari dana investasi asuransi wajib, asuransi sosial dan dana pensiun yang terafiliasi dengan BUMN mencapai sekitar Rp 707,88 triliun (lihat infografik).
Soal hasil investasinya, Marciano mengatakan, targetnya bisa lebih tinggi dari Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kalau bersifat equity. Target return lebih tinggi dari deposito kalau bersifat surat utang. Targetnya, BUMN fund ini sudah bisa menggelontorkan investasi dalam dua bulan ke depan.
Direktur Keuangan dan Investasi Asabri Hari Setianto mengatakan, skema private investment fund ini mirip dengan reksadana penyertaan terbatas (RDPT) maupun serupa discretionary fund atau kontrak pengelolaan dana. "Fund memasukkan dananya ke proyek atau perusahaan privat alias non listed," kata dia.
Meski begitu, Direktur Utama Dana Pensiun BTN Saut Pardede mengatakan, ada beberapa hal yang perlu diperjelas. Misalnya jenis proyek dan nilai proyeknya. Yang tak kalah penting adalah proyeksi keuangan yang didapat. "Mulai dari return on investment (RoI), payback period, dan conditional-nya," ujar Saut.

Investor Potensial Private Investment Fund
1. PT Asuransi Jasa Raharja
2. PT Taspen
3. PT Asuransi Jiwasraya
4. Perum Jamkrindo
5. PT Asuransi Kredit Indonesia
6. PT Asuransi Jasa Indonesia
7. PT Asabri
8. PT Reasuransi Indonesia Utama
9. BPJS Kesehatan
10. BPJS Ketenagakerjaan
11. Dana Pensiun Bank Mandiri Satu
12. Dana Pensiun Bank Mandiri Dua
13. Dana Pensiun Bank Mandiri Tiga
14. Dana Pensiun Bank Mandiri Empat
15. Dana Pensiun Bank Mandiri
16. Dana Pensiun Bank Negara Indonesia
17. Dana Pensiun Bank Rakyat Indonesia
18. Dana Pensiun Bank Tabungan Negara
19. Dana Pensiun Pertamina
20. Dana Pensiun PLN
21. Dana Pensiun Jasa Marga
22. Dana Pensiun Telkom
23. Dana Pensiun Angkasa Pura I
24. Dana Pensiun Angkasa Pura II

Sumber: Bahana dan Danareksa
🍊

JAKARTA okezone- Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan bahwa pada Februari 2018 jumlah kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia naik sebesar 9,12% dibanding bulan sebelumnya sebanyak 1,10 juta kunjungan menjadi 1,20 juta kunjungan.
Kepala BPS Suhariyanto mengatakan bahwa dari total jumlah kunjungan sebanyak 1,2 juta tersebut, mayoritas didominasi oleh wisatawan mancanegara yang masuk menggunakan angkutan udara mencapai 62% atau 743.900 penumpang.
"Kita harapkan jumlah ini terus meningkat. Dilihat dari tahun ke tahun juga menunjukkan tren peningkatan yakni mencapai 17,36% dibanding Februari 2017," kata Suhariyanto dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (2/4/2018).
BPS mencatat, sebanyak 261.500 wisatawan mancanegara atau 22% masuk ke Indonesia melalui jalur laut, dan sebanyak 195.700 atau 16% menggunakan jalur darat.
Wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia pada Februari 2018 paling banyak berasal dari Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang mencapai 214.427 kunjungan, diikuti Malaysia sebanyak 205.855 kunjungan, Singapura 125.153 kunjungan, Timor Leste 123.777 kunjungan, dan India sebanyak 42.680 kunjungan.
"Wisatawan mancanegara paling besar dari Tiongkok, India mulai muncul," kata Suhariyanto.
Secara kumulatif pada periode Januari-Februari 2018, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia mencapai 2,30 juta kunjungan atau naik 7,99% dibandingkan dengan jumlah kunjungan wisman pada periode yang sama tahun 2017 yang berjumlah 2,13 juta kunjungan.
Sementara Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Indonesia pada Februari 2018 mencapai rata-rata 56,21% atau naik 3,64 poin dibandingkan dengan TPK Februari 2017 yang tercatat sebesar 52,57%.
Demikian juga, jika dibanding TPK Januari 2018, TPK hotel klasifikasi bintang pada Februari 2018 mengalami kenaikan sebesar 4,30 poin.
Rata-rata lama menginap tamu asing dan Indonesia pada hotel klasifikasi bintang selama Februari 2018 tercatat sebesar 1,92 hari, terjadi kenaikan 0,01 poin jika dibandingkan keadaan Februari 2017.

(dni)
🍉

JAKARTA okezone - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya penurunan jumlah pengguna moda transportasi baik angkutan udara, angkutan laut, dan kereta api pada Februari 2018.
Kepala BPS Suhariyanto mengatakan bahwa penurunan tersebut disebabkan faktor musim di mana pada Februari 2018 memang jumlah pengguna moda transportasi memiliki kecenderungan turun dibandingkan bulan sebelumnya.
"Februari ini termasuk low season, angkutan udara baik tujuan domestik maupun internasional tercatat mengalami penurunan," kata Suhariyanto di Jakarta, Senin (2/4/2018).
BPS mencatat, jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan pada Februari 2018 sebanyak 6,9 juta orang atau mengalami penurunan sebesar 9,28% dibanding bulan sebelumnya. Sementara untuk tujuan luar negeri, tercatat juga turun 0,05% atau menjadi 1,3 juta orang.
Selama Januari-Februari 2018 jumlah penumpang domestik mencapai 14,5 juta orang atau naik 9,06% dan jumlah penumpang internasional mencapai 2,7 juta orang atau naik 3,44% dibanding periode yang sama tahun 2017.
Sementara untuk penumpang angkutan laut dalam negeri pada Februari 2018 tercatat 1,5 juta orang atau turun 10,11% dibanding Januari 2018. Selain itu, jumlah barang yang diangkut juga mengalami penurunan sebesar 0,79 persen menjadi 22,7 juta ton.
Secara kumulatif, pada periode Januari-Februari 2018 jumlah penumpang mencapai 3,2 juta orang atau naik 33,14% dibanding dengan periode yang sama tahun 2017. Demikian juga dengan jumlah barang yang diangkut naik 11,89% atau mencapai 45,6 juta ton.
"Jumlah penumpang kereta api juga mengalami penurunan hampir 10% dibanding bulan sebelumnya. Hal itu disebabkan pada Februari jumlah hari lebih pendek, dan 81% penumpang merupakan komuter," kata Suhariyanto.
Untuk jumlah penumpang kereta api yang berangkat pada Februari 2018 sebanyak 31,3 juta orang atau turun 9,91% dibanding Januari 2018. Serupa dengan jumlah penumpang, jumlah barang yang diangkut kereta api mengalami penurunan 10,93% menjadi 3,5 juta ton.
Selama Januari-Februari 2018 jumlah penumpang mencapai 66,0 juta orang atau naik 13,21% dibanding periode yang sama tahun 2017. Hal yang sama untuk jumlah barang yang diangkut kereta api naik 21,23% menjadi 7,5 juta ton.

(dni)
🍔

BANDUNG okezone– Satu bulan lagi Bandara Kertajati di Majalengka, Jawa Barat akan mulai beroperasi. Bandara baru berkelas internasional ini sangat bergengsi karena menjadi yang terbesar kedua di Indonesia dan dilengkapi fasilitas berteknologi tinggi.
Pengerjaan konstruksi saat ini sudah mencapai sekitar 90% atau tahap akhir. Setelah soft lauching pada awal Meinanti, bandara dengan luas 1.800 hektare (ha) dan aerocity seluas 3.480 ha ini akan langsung beroperasi. Tak hanya bagi masyarakat Jawa Barat, kehadiran bandara ini begitu dinanti karena juga menjadi alternatif penerbangan bagi warga Jawa Tengah bagian barat seperti Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Banyumas dan sekitarnya. Sudah ada 14 rute penerbangan yang dijadwalkan beroperasi dari bandara ini.
Dari belasan rute itu, empat di antaranya adalah internasional. Selain penerbangan domestik dan internasional, bandara ini juga sudah siap melayani pemberangkatan umrah. Bahkan sesuai harapan Presiden Joko Widodo, Pemerintah Provinsi Jawa Barat memastikan mulai tahun ini sebanyak 39.000 calon jamaah haji akan diberangkatkan lewat bandara yang terkoneksi dengan tol Cikopo-Palimanan (Cipali) ini. Pada tahun-tahun menda tang, tidak menutup kemungkinan calon jamaah haji asal Jawa Tengah wilayah barat diberangkatkan lewat jalur ini demi efisiensi waktu, biaya, dan tenaga.
Guna membuat jamaah lebih nyaman, Bandara Internasional Jawa Barat Kertajati (BIJB) pun dilengkapi ruang tunggu haji dan umrah eksklusif seluas 1.300 meter persegi serta 12 ruang salat. Tak hanya itu, pengelola juga melengkapi fasilitas untuk manasik haji dan umrah termasuk di dalamnya terdapat miniatur Kakbah. Untuk memuluskan jalur penerbangan haji dan umrah, PT Bandarudara Internasional Jawa Barat (BIJB) selaku pengelola pada dua pekan lalu, telah menjajaki kerja sama dengan Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Azis (AMAA) Madinah. Lampu hijau pun telah diberikan pengelola Bandara AMAA Madinah.
“Soft launching tetap akan digelar Mei, sedangkan grand launching Juni mendatang,” ujar Direktur Utama PT BIJB Virda Dimas Ekaputra. Pengelola Bandara Kertajati kini tengah menggenjot upaya perpanjangan landasan pacu hingga 3.000 meter dari landasan yang sudah terbangun saat ini sepanjang 2.500 meter. Perpanjangan landasan ditargetkan rampung Juni mendatang seiring grand opening Bandara Kertajati. Pem bangunan sisa landasan pacu sepanjang 500 meter, ujar Virda, menjadi kewenangan PT Angkasa Pura setelah perusahaan BUMN itu sepakat mengelola Bandara Kertajati. Dengan panjang landasan pacu 3.000 meter dan lebar 60 meter itu, pesawat terbang berbadan lebar seperti Boeing 777 yang biasa melayani penumpang haji dan umrah akan bisa mendarat tanpa hambatan.

Sementara itu, terminal tahap satu yang dibangun di atas lahan seluas 9.600 meter persegi dengan kapasitas hingga 5 juta penumpang dan akan diperluas hingga 209.500 meter persegi dengan kapasitas ultimate hingga 29 juta penumpang per tahun. Jika sudah jadi, bandara ini diharapkan bisa menampung 5,6 juta penumpang per tahun. Aerocity telah dibangun sekitar dua kilometer dari lokasi bandara. Dengan luas mencapai 3.480 ha atau dua kali lipat luas bandara, Aerocity Bandara Kertajati terbagi dalam enam klaster, yakni logistic park seluas 429 ha, creative and technology center 544 ha, energy center 126 ha, business park 672 ha, aerospace park 335 ha, dan sisanya residential park.
Dibahas di Forum Dunia
Akhir pekan lalu, proyek Bandara Kertajati senilai Rp2,6 triliun tersebut juga menjadi salah satu isu utama dalam Passenger Terminal Expo and Conference 2018 di Stockholm, Swedia. Bandara Kertajati turut dibahas karena pendanaannya cukup unik, yaitu kolaborasi antara pemerintah dan swasta. Skema kemitraan pada proyek bandara ini tercatat yang pertama di Indonesia. Dalam acara kebandarudaraan yang paling ber gengsi di dunia itu, PT BIJB mengirimkan delegasinya, Annisa Pangestuti, yang menjabat kepala Departemen Manajemen dan Evaluasi Proyek PT BIJB.
Virda menilai keikutsertaan PT BIJB dalam ajang internasional yang digelar 20-22 Maret itu merupakan kesempatan berharga untuk melihat dan belajar tentang berbagai inovasi dan pengetahuan di dunia penerbangan. Keikutsertaan PT BIJB sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi Jabar, juga bertujuan untuk menyampaikan best practice pembangunan dan pembiayaan yang melibatkan beberapa unsur. Upaya Pemprov Jabar untuk menghadirkan bandara bisa diwujudkan karena PT BIJB mampu menggaet sumber dana, baik investor langsung maupun perbankan. “Kita ketahui, pembangunan ini bisa melibatkan unsur pemerintah pusat untuk sisi udara dan pemerintah daerah, lalu BUMD, BUMN swasta baik untuk konstruksi maupun pembiayaan, lalu ada perbankan juga,” paparnya.
Keterlibatan beberapa unsur tersebut bisa dilihat dari pembagian pembiayaan pembangunan sisi darat proyek Bandara Kertajati. Pemegang saham langsung mayoritas tetap dimiliki Pemprov Jabar dan PT Jasa Sarana dengan porsi hampir Rp1 triliun, sedangkan yang lainnya melalui skema langsung, yakni masuknya investasi dari PT Angkasa Pura II (persero). Untuk menutupi kekurangan pendanaan diterbitkan skema lainnya, yakni pinjaman dan ekuitas. Pinjaman diterbitkan dari Sindikasi Perbankan Syariah sekitar Rp906 miliar, tujuh bank syariah yakni Bank Jateng Syariah, Bank Sumut Syariah, Bank Kalbar Syariah, Bank Sulbar Syariah, Bank Jambi Syariah, dan Bank Kalsel Syariah.
Sisanya, PT BIJB menerbitkan produk berbasis ekuitas, yakni reksa dana penyertaan terbatas (RDPT) yang sudah disahkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sejak dibangun pada Desember 2015, progres pembangunan Bandara Kertajati termasuk menggembirakan. Bahkan, baru-baru ini pembangunan Bandara Kertajati dianugerahi penghargaan 2000.000 jam kerja selamat dari PT Wijaya Karya (WIKA). Penghargaan tersebut sebagai apresiasi atas capaian pengerjaan paket tahap dua yang meliputi area terminal utama penumpang dan nihil kecelakaan kerja. Prestasi nihil kecelakaan kerja juga diapresiasi anggota Komisi V DPR Agung Budi Santoso saat mengunjungi Bandara Kertajati baru-baru ini. Agung juga memuji rancang bangun Bandara Kertajati.
Menurutnya, meskipun berstatus bandara internasional, Bandara Kertajati tetap mempertahankan kearifan lokal. Keunggulan-keunggulan yang dimiliki Bandara Kertajati juga akan menginspirasi Pemkab Kulonprogo yang kini tengah membangun New Yogyakarta Internasional Airport (NYIA). Awal Maret lalu, rombongan dari Pemkab Kulonprogo berkunjung ke Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka untuk studi banding, khususnya dari sisi pelaksana pembangunan, pembiayaan, hingga cara mengatasi dampak sosial. Sementara meski Bandara Kertajati siap dioperasikan, pemberangkatan seluruh jamaah haji asal Jawa Tengah tahun ini masih memanfaatkan Bandara Internasional Bandara Adi Soemarmo, Boyolali.
Kepala Bidang Haji dan Umrah Kanwil Kementerian Agama Jawa Tengah Solikhin mengatakan, kepastian itu merujuk dari surat keputusan Direktorat Jenderal Kemenag yang telah diterimanya. “Jadi, keberadaan bandara di Kertajati itu lebih untuk memecah kepadatan kloter rombongan calon jamaah haji di Bandara Soekarno-Hatta (Tangerang),” terang dia. Seperti diketahui, dalam satu kloternya, jumlah jamaah asal Jawa Barat mencapai 450 orang, sedangkan untuk satu kloter di Jawa Tengah hanya berjumlah 350 orang. Tahun ini jumlah kloter dari Embarkasi Solo sebanyak 95, terdiri atas 86 kloter Jateng dan 9 kloter DIY.
Total jamaah haji asal Embarkasi Solo sebanyak 34.115 orang. “Kloter pertama direncanakan masuk asrama pada 16 Juli, kemudian terbang dari Bandara Adi Soemarmo pada 17 Juli,” ujarnya.
(Agung Bakti Sarasa/Ahmad Antoni)
🌴
JAKARTA - Industri tekstil dan garmen saat ini menjadi industri strategis bagi perekonomian Indonesia. Sektor manufaktur terbesar ketiga di Indonesia dan menjadi salah satu sektor yang paling banyak menyerap tenaga kerja.
Ekspor tekstil dan produk tekstil Indonesia telah mencapai nilai USD12,4 miliar pada tahun 2017, melebihi target dari Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) sebesar USD11,8 miliar. Pemerintah bahkan menargetkan pertumbuhan ekspor 2019 sebesar USD15 miliar.
"Permintaan tekstil yang tinggi dari Asia Tenggara dan Timur Tengah adalah faktor yang menentukan dalam pencapaian target," kata Project Director PeragaExpo Paul Kingsen dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Rabu (28/3/2018).
Menurutnya, industri tekstil di Indonesia mempunyai potensi dalam mencapai pertumbuhan yang stabil dengan iklim bisnis yang lebih baik dan lebih ramah bagi investor.
Peningkatan daya saing global dalam industri garmen dan tekstil menyiratkan bahwa perusahaan lokal harus meningkatkan mesin yang sudah ada dan mengganti dengan mesin baru guna memotong biaya dan meningkatkan hasil produksi. Digitalisasi mulai banyak diterapkan untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas.
"Digitalisasi dan networking membentuk tren masa depan sehingga para pelaku Industri 4.0 merasakan pentingnya mengintegrasikan teknologi ke dalam bisnis mereka," tambah Paul.
Untuk itu, pameran industri tekstil dan produk tekstil (ITPT) terintegrasi bertaraf Internasional yakni Indo Intertex dan Inatex akan kembali digelar di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran pada tanggal 4-7 April 2018.
Pameran tahun ini yang mengambil tema 'Percepatan Pertumbuhan Investasi' juga akan dilengkapi dengan pameran Indo Textprint dan Indo Dyechem.
Pameran yang telah berlangsung selama 16 tahun ini menjadi sarana bagi para stakeholder ITPT untuk berinteraksi berbagi informasi mengenai perkembangan teknologi maupun bisnis ITPT, serta mengkaji peluang berinvestasi dan kerja sama.
"Optimisme pertumbuhan ITPT menjadi pendorong utama diselenggarakannya pameran ITPT bertaraf internasional Indo IntertexInatex 2018," katanya.


    (dni)
    🍥
    kumparan: Pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, hingga kini telah mencapai 97%. Nantinya bandara akan mulai beroperasi pada pertengahan tahun ini. 
    Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin mengatakan, nantinya AP II sebagai operator bandara akan memperpanjang ukuran lintasan pacu (runway) hingga 3.000 meter persegi. 
    "Sampai hari ini infrastrukrur fisik bandara Kertajati sudah selesai 96%-97% dan untuk selanjutnya kami akan mengoperasikan juga menambah panjang lintasan (runway) Kertajati yang sebelumnya 2.500 meter nanti menjadi 3.000 meter," ujarnya saat paparan di Angkasa Pura II 'Airlines Gathering' 2018, di Bintan Lagoon Resort, Kepulauan Riau, Sabtu (24/3). 
    Saat ini, Angkasa Pura II mengelolah sebanyak 14 bandar udara di seluruh Indonesia. Oleh karenanya, Awaluddin menekankan agar adanya kerja sama antara pihak bandara dan maskapai dalam pengelolaan Bandara Kertajati. 
    "Untuk pihak airlines yang sudah kerja sama dengan Bandara Internasional Kertajati kami sampaikan kami akan menjadi operator bandara di sana," tambah Awaluddin. 

    Kesiapan percepatan infrastruktur ini sebagai salah satu upaya Angkasa Pura II dalam mendukung programnya peningkatan traffic penerbangan tahun ini hingga 1 juta traffic. Jumlah tersebut naik sekitar 21% dibanding realisasi tahun lalu dengan jumlah lebih dari 821 ribu kali penerbangan per tahun.  
    "Bandara-bandara di Angkasa Pura II (Persero) siap untuk menerima 1 juta traffic pesawat 2018," kata Awaluddin.
    Langkah ini dilakukan lantaran adanya program Foreign Tourism Arrival. Program digagas Kementerian Pariwisata untuk menggenjot wisatawan mancanegara agar datang ke Indonesia. 

    "Foreign Tourism Arrival, bandara dan maskapai memiliki peran yang sangat besar, 75%," kata dia.
    🍒

    Oleh: Eko B Supriyanto

    Jakarta – Presiden Jokowi ketika memanggil para bankir di Istana, Kamis 15/3/2018 punya pesan kuat bahwa bank harus berani mengambil risiko dengan memberikan kredit ke sektor riil. Keinginan Presiden mendorong kredit perbankan perlu diapresiasi. Siapa sih bankir yang ngak mau lempar kredit?

    Semua bankir pasti mau mengucurkan kredit, karena fungsi bank menerima dana dan menyalurkan dalam bentuk kredit. Apa jadinya kalau bank hanya menerima dana pihak ketiga saja tanpa menyalurkan kredit juga akan menjadi malapetaka sendiri.

    Pertanyaan penting sekarang? Apakah saat ini kredit perbankan punya daya dorong terhadap pertumbuhan ekonomi?

    Menurut catatan Biro Riset InfoBank, sampai tahun 2014, ternyata pertumbuhan kredit tidak signifikan mendorong pertumbuhan ekonomi. Kredit tumbuh 11,58% dan ekonomi tumbuh 5,01%. Tahun 2015 ekonomi tumbuh 4,88%, kredit juga tumbuh 10,44% demikian seterusnya hingga akhir tahun 2017. Pertumbuhan kredit terus melambat sejak tahun 2012 dan pertumbuhan ekonomi juga hanya kisaran 5,01% – 5,03%.

    Jika melihat kenyataan demikian, maka untuk sementara ekspansi kredit disimpulkan tidak mendorong pertumbuhan ekonomi secara signifikan seperti sebelum tahun 2014.

    Lalu dari mana sumber pertumbuhan ekonomi Indonesia selama 3 tahun terakhir ini? Sejak tahun 2015, pertumbuhan ekonomi banyak didorong oleh ekspansi rekening pemerintah yang mendapatkan sumber dana dari utang, baik utang dalam negeri maupun utang luar negeri. Hal lain yang bisa disimak adalah rasio aset BUMN/GDP terus mendaki hingga 53%. Ini artinya ekonomi sebenarnya dikuasai oleh Negara.

    Apakah himbauan Presiden untuk mengucurkan kredit sudah tepat? Apakah benar jika kredit tumbuh 10%-14% pertumbuhan ekonomi akan mengikuti?

    Biro Riset Infobank memperkirakan pola pertumbuhan ekonomi Indonesia tidak lagi didorong oleh ekspansi kredit, tapi masih akan terus berlangsung didorong oleh konsumsi dari belanja Negara. Pilkada serentak dengan tambahan konsumsi sekitar Rp50 triliun akan mendorong pertumbuhan ekonomi.

    Jadi, himbauan Presiden untuk ekspansi kredit tidak akan mendorong pertumbuhan ekonomi secara signifikan. Hal ini perlu ditegaskan agar Presiden tidak salah mendiagnosa persoalan ekonomi di dalam Negeri. Dan, bank-bank tidak juga secara membabi buta akan menyalurkan kredit. Soalnya, jalau nekad menyalurkan kredit dengan membabi buta dan kalau jadi NPL siapa yang bertanggung jawab?

    Untuk itu bank harus tetap hati hati dan memberikan kredit tetap harus dengan perhitungan, karena kalau kredit jadi NPL yang susah tetap bankirnya.(*)


    Penulis adalah Pimpinan Redaksi Infobank


    🍒
    JAKARTA, KOMPAS.com - Lembaga pemeringkat Fitch Ratings memproyeksikan pertumbuhan ekonomi Indonesia hanya akan mencapai 5,3 persen tahun ini. Padahal, sebelumnya Fitch memperkirakan pertumbuhan ekonomi akan meningkat menjadi 5,4 persen di tahun 2018 dari 5,1 persen di tahun 2017. Angka tersebut diproyeksikan oleh Fitch saat menaikkan rating utang jangka panjang dalam mata uang asing dan lokal Indonesia ke BBB dari BBB- dengan outlook Stable. Proyeksi 5,3 persen tersebut juga lebih rendah daripada yang ditargetkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2018 yang sebesar 5,4 persen. Mengutip Kontan.co,id, Jumat (16/3/2018), Fitch memberikan catatan bahwa perekonomian Indonesia berakhir menggembirakan pada 2017, dengan investasi yang meningkat pada kuartal keempat. “Belanja investasi tumbuh 6,2 persen di atas 2017, laju tercepat sejak tahun 2012. Investasi mendapat dorongan dari peningkatan belanja infrastruktur, seperti yang ditunjukkan oleh kenaikan yang mencolok dalam output konstruksi sejak awal 2016,” tulis Fitch, Jumat (16/3/2018). Adapun, kenaikan harga komoditas juga membantu meningkatkan belanja modal. Oleh karena itu, Fitch berharap investasi terus berlanjut dan didukung oleh kebijakan makro. Pemerintah sendiri dipandang telah berkomitmen untuk meningkatkan belanja infrastruktur publik, terutama melalui perusahaan milik negara, sementara Bank Indonesia (BI) tahun lalu sudah memotong tingkat suku bunga kebijakan dua kali. BI juga dinilai telah melakukan beberapa langkah-langkah kehati-hatian dalam beberapa tahun terakhir, misalnya dengan meningkatkan rasio pinjaman terhadap nilai pinjaman properti. Namun demikian, yang menjadi catatan Fitch, pertumbuhan kredit masih terbengkalai, terutama untuk bisnis. Adapun konsumsi rumah tangga dinilai gagal dipercepat pada tahun lalu meskipun ada latar belakang, pertumbuhan lapangan kerja yang baik, dan tingkat kepercayaan konsumen yang tinggi, tumbuh sebesar 5,0 persen, sama dengan tahun 2016. Namun demikian, kenaikan impor barang konsumsi di kuartal terakhir menunjukkan konsumsi akan mulai membaik di kuartal mendatang. (Ghina Ghaliya Quddus)

    Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fitch Ramal Pertumbuhan Ekonomi RI 2018 Tak Capai Target 5,4", https://ekonomi.kompas.com/read/2018/03/16/194425626/fitch-ramal-pertumbuhan-ekonomi-ri-2018-tak-capai-target-54. 


    Editor : Bambang Priyo Jatmiko
    🍓

    Merdeka.com - Ekonom Faisal Basri menilai lemahnya Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) disebabkan oleh defisit neraca perdagangan Indonesia dalam periode tiga bulan terakhir.


    "Jadi neraca perdagangan kita defisit terus. Kita tekor di manufaktur. Kita tekor di food makanan. Kita defisit juga defisit di migas. Jadi wajar kan kalau Rupiah melemah," ujarnya dalam sebuah diskusi di Bebek Bengil, Jakarta, Jumat (16/3).

    Menurutnya, defisit neraca perdagangan dikarenakan sikap Pemerintah yang kurang fokusnya pemerintah menggarap sektor industri. Padahal, sektor industri merupakan salah satu pendorong perekonomian.

    "Akibatnya ekspor masih didominasi oleh komoditi primer. Ekspornya batu bara sawit yang harganya gonjang ganjing jadi ekonomi kita rentan terhadap, itu" jelasnya.

    Ini lah yang membuat daya tahan perekonomian Indonesia menjadi sangat lemah. Sebab dengan bertumpu pada ekspor bahan baku, perekonomian dunia bergejolak, maka ekonomi dalam Indonesia akan itu goyang.


    "Betul juga kalau semua dipicu faktor luar. Sama kita sama sama ada di luar sana menghadapi polusi virus tapi enggak semuanya sakit. Kalau daya tahan tubuh kita lemah kita sakit. Jadi jangan nyalahin melulu faktor luar, faktor luar bisa kita tepis kalau daya tahan tubuh kita bagus," tandasnya. [azz]
    🐉
    kumparan: Lembaga pemeringkat utang internasional Fitch Rating memproyeksikan laju inflasi Indonesia selama tahun ini sebesar 4,2% year on year (yoy). Angka ini lebih tinggi dibandingkan target pemerintah yang sebesar 3,5% (yoy). Proyeksi Fitch tersebut lebih tinggi dari sebelumnya yang diramal sebesar 3,2%.
    Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Erwin Rijanto mengatakan, untuk inflasi tak ada suatu permasalahan yang serius. Sebab, pemerintah dan bank sentral akan terus menjaga laju inflasi sesuai target. 

    Adapun pada tahun ini, Bank Indonesia menargetkan laju inflasi 3,5% plus minus 1%. Artinya, proyeksi inflasi 4,2% tersebut masih masuk dalam kisaran tersebut. 
    "Kalau inflasi kan masalahnya dari BBM, tapi kalau kami lihat itu mulai mereda masalah itu. Pemerintah juga statement tidak akan menaikkan harga (BBM). Untuk sisi inflasi enggak ada suatu permasalahan serius," ujar Erwin di kompleks BI, Jakarta, Jumat (16/3). 
    Dalam keterangan resminya, Fitch Rating memprediksi laju inflasi Indonesia tahun ini sebesar 4,2%, dari sebelumnya 3,2%. Ini disebabkan oleh perekonomian dalam negeri yang membaik. 

    Kendati demikian, tekanan pasar masih ada di Indonesia, sejalan dengan masih ketergantungan dengan komoditas dan utang yang masih tinggi.


    🍇
    JAKARTA okezone - Pengamat Ekonomi (Ekonom) Faisal Basri ikut berkomentar terkait pelemahan Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Bahkan, nilai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat pernah menyentuh angka Rp13.800 per USD.

    Menurutnya, melempem-nya mata uang Rupiah dikarenakan defisit neraca perdagangan yang terjadi di Indonesia dalam periode tiga bulan terakhir. Padahal sebelumnya, Indonesia tidak pernah mengalami defisit perdagangan.

    Menurutnya, ada tiga industri yang membuat defisit perdagangan. Ketiga perdagangan tersebut adalah pada sektor manufaktur, makanan dan minuman (FnB) dan migas.

    "Jadi neraca perdagangan kita defisit terus. Kita tekor di food makanan. Makanan kita defisit di 2016 USD2,1 miliar. Kita defisit juga defisit di migas. Jadi wajar kan kalau Rupiah melemah," ujarnya dalam sebuah diskusi di Bebek Bengil, Jakarta, Jumat (16/3/2018).

    Defisitnya neraca perdagangan tidak terlepas dari kurang fokusnya pemerintah dalam menggarap sektor industri. Padahal di negara-negara maju, sektor industri merupakan salah satu pendorong perekonomian.

    "Akibatnya ekspor masih didominasi oleh komoditi primer. Ekspornya batu bara sawit yang harganya gonjang ganjing jadi ekonomi kita rentan terhadap," jelasnya.

    Selain itu lanjut Faisal Basri, lemahnya Rupiah belakangan juga dikarenakan daya tahan tubuh dari perekonomian Indonesia sangat lemah. Sehingga ketika fundamental perekonomian dunia bergejolak, maka ekonomi dalam Indonesia akan itu goyang.

    "Betul juga kalau semua dipicu faktor luar. Sama kita sama sama ada di luar sana menghadapi polusi virus tapi enggak semuanya sakit. Kalau daya tahan tubuh kita lemah kita sakit. Jadi jangan nyalahin melulu faktor luar, faktor luar bisa kita tepis kalau daya tahan tubuh kita bagus," jelasnya.

    Selain itu lanjut Faisal Basri, lemahnya Rupiah juga dikarenakan pemerintah yang terlalu berfokus mendorong Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk berbisnis. Padahal seharusnya tujuan adanya BUMN adalah untuk kedaulatan dan kepentingan rakyat.

    "BUMN tidak bisa dilakukan dengan pendekatan koorporasi semata tapi harus dijadikan sebagai ujung tombak pembangunan," jelasnya.

    (rzy)

    🍀

    Secara terpisah, ekonom Bank Permata Josua Pardede memperkirakan tahun ini neraca perdagangan Indonesia masih bisa membukukan surplus, namun nilainya bakal turun dibanding tahun silam. Jika pada 2017 neraca perdagangan mengalami surplus US$ 12 miliar, surplus tahun ini diperkirakan hanya berkisar US$ 8-10 miliar.


    “Saya lihat potensi defisit transaksi berjalan akan melebar ke arah 1,8-2% terhadap produk domestik bruto (PDB) dibanding tahun lalu sebesar 1,7%,” tutur Josua.


    Dia menjelaskan, dibandingkan nilai ekspor 2017, nilai ekspor yang dicatatkan tahun ini akan sedikit lebih rendah. Soalnya, ekspor tahun lalu terdorong harga komoditas. Tren harga komoditas dari 2016 ke 2017 lebih besar dibandingkan peningkatan dari 2017 ke 2018.

    Josua mengemukakan, ke depan, pemerintah perlu mendorong ekspor produk manufaktur bernilai tambah tinggi, sehingga produk Indonesia memiliki daya saing di pasar internasional. Selain itu, pemerintah harus mendorong diversifikasi pasar ekspor, tidak hanya fokus di Tiongkok, AS, dan Jepang. (ts/az)



    Baca selanjutnya di http://id.beritasatu.com/home/dipicu-penurunan-harga-komoditas-energi/173286
    🌴
    Menurut Kepala BPS, berdasarkan sektor, ekspor nonmigas hasil industri pengolahan Januari–Februari 2018 naik 5,86% dibandingkan periode sama 2017. Demikian pula ekspor hasil tambang dan lainnya, naik 39,44%, tapi ekspor hasil pertanian turun 12,48%.



    • Dia mengungkapkan, ekspor nonmigas Februari 2018 terbesar adalah ke Tiongkok senilai US$ 2,06 miliar, disusul 
    • AS US$ 1,29 miliar dan 
    • Jepang US$ 1,27 miliar, dengan kontribusi ketiganya mencapai 36,34%. Sedangkan ekspor ke 
    • Uni Eropa (28 negara) mencapai US$ 1,41 miliar.


    Berdasarkan provinsi asal barang, ekspor Indonesia terbesar pada Januari–Februari 2018 berasal dari Jawa Barat dengan nilai US$ 4,95 miliar (17,26%), disusul Jawa Timur US$ 3,05 miliar (10,66%) dan Kalimantan Timur US$ 2,90 miliar (10,12%).


    Dia memaparkan, ekspor terbesar dari Jawa Barat adalah kendaraaan, mesin, dan peralatan listrik. Ekspor terbesar dari Jawa Timur yaitu perhiasan dan minyak kelapa sawit. “Kalimantan Timur paling banyak mengekspor bahan bakar mineral dan minyak kelapa sawit. Total ekspor dari tiga provinsi ini mencapai 38,04% dari keseluruhan ekspor,” ucap dia.

    Suhariyanto mengatakan, pada Februari 2018 terjadi peningkatan ekspor ke Tiongkok, Filipina, dan Spanyol masing-masing sebesar 7,5%, 14%, dan 44,3%. Pangsa pasar ekspor Indonesia ke Tiongkok pada Januari-Februari 2018 naik dibanding tahun lalu dari 12,35% menjadi 15,36%.


    “Ekspor kita masih terpaku pada tiga negara utama, yaitu Tiongkok, AS, dan Jepang, totalnya 36,49%,” ujar dia. (ts/az)


    Baca selanjutnya di http://id.beritasatu.com/home/program-hilirisasi/173289


    🍓

    Merdeka.com - Wisatawan asal Indonesia yang berkunjung ke Singapura terus mengalami peningkatan. Hal ini menyusul intensnya negara tersebut melakukan promosi pariwisata di sejumlah kota di Indonesia.


    Area Director, Singapore Tourism Board Mr Raymond Lim mengatakan, Indonesia tetap menjadi salah satu pasar sumber wisatawan utama ke Singapura yang tumbuh sebesar dua persen mencapai 2.954.000 pengunjung di tahun 2017.

    "Kami telah meningkatkan kegiatan promosi kami di kota-kota di luar Jakarta dan usaha ini telah terbayar dengan meningkatnya wisatawan asal Indonesia," katanya dikutip dari Antara, Rabu (14/3).

    Pengunjung dari sembilan kota di luar Jakarta terus meningkat lebih cepat dari pada Jakarta di tahun 2017, Medan dan Palembang mencatat pertumbuhan mengesankan yaitu sebesar 9 persen.

    Konektivitas penerbangan yang semakin baik antara Medan dan Singapura, termasuk penambahan penerbangan oleh maskapai AirAsia sebanyak tujuh kali dalam seminggu sejak 9 Februari 2018, terus mendorong permintaan perjalanan dari Medan ke Singapura.

    Pada 16 hingga 18 Maret 2018, Singapore Tourism Board (STB) bekerja sama dengan Changi Airport Group, dan didukung oleh mitra penerbangan, Garuda Indonesia, AirAsia, Jetstar, dan SilkAir menggelar Singapore Travel Fair di Medan. Pameran itu menawarkan tiket pesawat pergi-pulang dengan rute Medan-Singapura-Medan dengan harga terendah mulai dari Rp 655.000.

    Pameran itu menawarkan banyak hadiah kepada konsumen yang melakukan pembelian tiket pesawat dan paket perjalanan yang mencakup kartu belanja senilai 20 dolar Singapura ke atas, kesempatan untuk memainkan Spin-The-Wheel, dan kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik termasuk akomodasi hotel, paket kapal pesiar (cruise), tiket masuk atraksi dan souvenir khas Singapura.

    Anak-anak di pameran itu juga dapat berpartisipasi dalam kontes menggambar untuk memenangkan hadiah utama sebesar Rp 1.000.000.

    Wisatawan yang baru pertama kali melakukan perjalanan ke Singapura adalah salah satu segmen yang difokuskan oleh STB untuk memastikan bahwa sumber pertumbuhan pengunjung dari Indonesia bervariasi, di luar pasar yang sudah berkembang dan wisatawan yang sudah berkali-kali mengunjungi Singapura.


    "Area utama lainnya yang akan difokuskan STB termasuk wisata kapal pesiar, wisatawan Muslim dan perjalanan Meeting dan Incentive," katanya. [idr]
    🍚

    Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati melaporkan realisasi pendapatan negara di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) hingga akhir Februari 2018 sebesar Rp 200,1 triliun. Penerimaan negara ini ditopang penerimaan pajak yang mencapai Rp 160,7 triliun.

    Dia menyebut, pendapatan dalam negeri yang terkumpul sampai dengan 28 Februari ini sebesar Rp 200 triliun dan dari penerimaan hibah Rp 100 miliar. Sumber pendapatan dalam negeri, yakni penerimaan pajak yang tercapai Rp 160,7 triliun. 


    "Untuk penerimaan pajak ini realisasinya 9,9 persen dari target APBN 2018 dan berhasil tumbuh 13,6 persen dari tahun lalu," kata Sri Mulyani di kantornya, Senin (12/3/2018).

    Sementara dari sisi penerimaan negara bukan pajak (PNBP), hingga akhir Februari tercatat sebesar Rp 39,2 triliun atau 14,2 persen dari target APBN 2018. Jumlah ini tumbuh 34 persen dari periode yang sama tahun lalu.

    "Dengan demikian, total pendapatan negara telah mencapai Rp 200,1 triliun atau tumbuh 17 persen jika dibandingkan periode yang sama 2017," Sri Mulyani menjelaskan. 

    Untuk belanja negara, realisasinya sebesar Rp 249 triliun tumbuh 10,4 persen (YoY) dan 11,2 persen dari target 2018. Belanja negara ini terdiri dari belanja pemerintah pusat serta transfer ke daerah dan dana desa.

    Belanja pemerintah pusat realisasi pada akhir Februari 2018 sebesar Rp 127,6 triliun atau tumbuh 24,1 persen (YoY) dan 8,8 persen dari target 2018. Belanja pemerintah pusat disumbang dari belanja Kementerian/Lembaga (K/L) sebesar Rp 55,2 triliun dan belanja non K/L sebesar Rp 72,4 triliun.

    Sementara untuk transfer daerah dan dana desa, per 28 Februari telah teralisasi Rp 121,5 triliun atau terkontraksi 1 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu dan 15,9 persen dari target 2018. Untuk transfer ke daerah telah mencapai Rp 116,2 triliun dan dana desa Rp 5,2 triliun.

    "Untuk dana desa tahun lalu baru cair di April, tapi tahun ini kita sudah salurkan di Januari 2018. Yang sudah disalurkan ini setara 8,7 persen dari yang akan kita salurkan," papar Sri Mulyani. 

    Dengan realisasi pendapatan negara Rp 200,1 triliun dan belanja negara Rp 249 triliun, maka defisit anggaran mencapai Rp 48,9 triliun sampai dengan 28 Februari 2018. 
    Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati dan aktor Reza Rahadian saling blak-blakan dalam video Question and Answer (Q&A) yang dirilis melalui akun resmi Facebook dan Instagram Sri Mulyani, baru-baru ini. Keduanya saling bersemangat saat mengajukan dan menjawab pertanyaan dari para warganet. 

    Dari akun Instagram @smindrawati, Jakarta, seperti ditulis Senin (12/3/2018), ada lebih dari 1.500 pertanyaan yang masuk di akun media sosial milik Sri Mulyani itu. Dari ribuan pertanyaan tersebut, terpilih beberapa di antaranya untuk dijawab oleh Sri Mulyani dan Reza Rahadian. 

    Reza Rahadian, aktor dalam film Habibie dan Ainun itu menanyakan soal utang Indonesia. Pertanyaan tersebut datang dari warganet yang mempertanyakan utang Indonesia kebanyakan dari Tiongkok dan Amerika Serikat (AS).

    “Apa strategi pemerintah untuk melunasi utang?” tanya Reza kepada Sri Mulyani.

    Menjawab pertanyaan Reza, Sri Mulyani mengaku mendapatkan banyak pertanyaan serupa dari masyarakat. Dia menghargai setiap ada pertanyaan yang ditujukan kepadanya.

    “Saya menghargai mereka karena mereka care terhadap republik,” kata dia.

    Sayangnya, lanjut Sri Mulyani, ada pihak-pihak yang mempolitisasi utang itu dan meragukan kemampuan pemerintah membayar utang.

    Kepada Reza, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu menegaskan pemerintah mampu membayar utang.

    “Sebagai seorang menteri keuangan, apakah mampu membayar (utang)? Mampu. Kalau utang, kita sudah masuk investment grade,” kata dia.

    Sri Mulyani mengajak masyarakat untuk membandingkan posisi utang Indonesia dengan negara lain seperti Tiongkok.

    Dia menambahkan, selama ini masyarakat banyak menganggap Indonesia banyak berutang dari Tiongkok dan Amerika Serikat. Nyatanya, dari sekitar Rp 4.000 triliun utang pemerintah, sebanyak 70 persen surat utang pemerintah sebetulnya dimiliki oleh masyarakat Indonesia.


    “Sekarang saya mau menyampaikan, (masyarakat) harus care terhadap republik. Republik harus dijaga untuk semua. Tapi, apakah harus khawatir kita tidak bisa (membayar utang)? Tidak,” kata Sri Mulyani.
    Aktor Reza Rahadian berbicara blak-blakan soal pajak dengan Sri Mulyani. Melalui percakapan dalam video Q&A, Reza mengaku pernah menerima “surat cinta” dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak Kementerian Keuangan karena tidak membayar pajak.

    “Saya ingat betul di 2011, mendapat surat dari Pajak karena ada pajak yang belum dibayar,” kata Reza.

    Kala itu, Reza mengaku kurang memahami pajak. Misalnya, berapa pajak yang harus dibayar dari penghasilan yang diterimanya.

    Alhasil, pemeran Benyamin Sueb di film Benyamin Biang Kerok ini menggunakan jasa pihak lain untuk membayar pajak. Malangnya, Reza justru kena tipu. Pajaknya tak dibayarkan.

    “Dulu ada oknum-oknum yang bilang karena enggak ngerti. (Dia bilang) ‘Saya yang urusin, gampang, dan bayar sekian’. Itu tidak terbukti. Enggak benar. Itu terbukti saya mendapat surat,” kata dia.

    Reza menggunakan momen amnesti pajak untuk belajar tentang pajak penghasilan. Dia juga merekap semua penghasilan dan mengumpulkan bukti potongan pajak.


    “Ketika ada amnesti, justru itu saya belajar dan ingin tahu banyak hal,” kata Reza Rahadian. 
    🌼

    SINGAPORE the strait times - People in Asia were the most optimistic about the state of their country's economy this year and for the next few years, a survey by professional services provider PwC found.
    Consumers polled in the top four countries - the Philippines, Indonesia, China and Vietnam - all said that their economies will perform better in 2018 than the previous year.
    Globally, consumers are feeling increasingly upbeat about the overall health of their countries' economies, the study found.
    This year's edition of PwC's Global Consumer Insights survey reached out to more than 22,000 consumers across 27 countries.
    One-third of consumers said that the economy will perform better than the previous year, while 41 per cent said that performance will stay the same. Some 21 per cent believe the economy will be worse in 2018.
    The sunny sentiment runs contrary to the International Monetary Fund's forecast of sub-4 per cent growth in global GDP through 2022.
    Despite the prospect of having no real uptick in global GDP, PwC said, consumers are nonetheless "decidedly upbeat about their national economy, as well as their ability to thrive within it".
    The study found that consumers are also cognisant of factors which could potentially hit their pockets, citing fuel and petrol prices, economic recession, inflation - and to a lesser extent trade protectionism and global terror threats - as the top five sources of unease.
    Surveying Singaporeans' grocery shopping habits, PwC revealed that one quarter of Singaporeans said that they would likely purchase groceries online within the next 12 months.
    The survey also looked at changing consumer buying behaviour in e-commerce, which it noted accounts for one-tenth of worldwide retail sales.
    PwC noted that it has seen increases in weekly brick-and-mortar shoppers, and that shopping is "not falling out of favour as an activity", as seen from physical retailers' strong showing in the 2017 holiday season.
    On the back of strong economic sentiments, consumers are also increasingly embracing the use of artificial intelligence (AI) voice assistant devices such as the Amazon Echo or Google Home for e-commerce. Consumers can use such devices to replenish household goods and supplies just by using their voice.
    In spite of the technology's infancy, PwC's global leader of artificial intelligence Anand Rao sees it as a "healthy sign" that nearly one in three consumers said they planned on buying an AI device."As it stands now, personal assistants are still relatively primitive - they can understand single commands but not context and patterns of behaviour," Mr Rao said, adding that he sees a boost in their capabilities in the next three to five years.
    Again, Asian consumers are tops when it comes to adopting AI devices for shopping.
    In China's consumer market, more than one in five respondents already own an AI device and more than half plan to buy one.
    Similarly in Vietnam, some 19 per cent already own a device, and 45 per cent surveyed said that they planned on getting one, as do Indonesians (18 per cent own one, 49 per cent plan to), and Thailand (15 per cent own one with 44 per cent planning to).

    The high demand for AI devices among Asian consumers "reflects their preference for voice interaction with electronics, as well as lower levels of concern about online privacy and security", said PwC, contrasting with lower demand in developed markets such as France, the US and the UK.
    🍎

    Jakarta infobank– Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menilai, kondisi laju inflasi di 2018 bakal mempengaruhi tingkat konsumsi rumah tangga. Upaya menjaga momentum pertumbuhan konsumsi rumah tangga akan tergantung pada besaran laju inflasi.
    “Konsumsi rumah tangga akan tergantung pada inflasi, seperti harga beras, harga listrik dan termasuk harga transportasi,” ujar Sri Mulyani di Jakarta, Senin, 12 Maret 2018.
    Dirinya berharap, pertumbuhan konsumsi rumah tangga pada tahun ini bisa terjaga di kisaran 5-7 persen, untuk bisa menopang target pertumbuhan ekonomi 2018 sebesar 5,4 persen. “Kita berharap konsumsi rumah tangga akan tetap terjaga,” ucapnya.
    Sejauh ini, kata dia, program Bansos tidak memberikan pengaruh besar terhadap pertumbuhan konsumsi rumah tangga. “Kami tahu bahwa konsumsi rumah tangga tidak terpengaruh sangat besar dari bansos. Bansos untuk untuk melindungi keluarga miskin,” paparnya.

    Dia menjelaskan, pada dasarnya program Bansos bertujuan untuk mengakselerasi perlindungan terhadap masyarakat miskin. “Bukan untuk mengakselerasi konsumsi rumah tangga. Pemerintah strateginya berfokus melindungi yang miskin,” tutupnya. (*)
    🌲
    Jakarta infobank – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat total penggalangan dana di pasar modal tahun lalu mencapai Rp814,36 triliun. Nilai mobilisasi dana tersebut merupakan yang tertinggi sepanjang berdirinya Pasar Modal Indonesia.
    Rinciannya, pencatatan saham perdana sebesar Rp9,56 triliun, pencatatan saham dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (rights issue) sebesar Rp74,91 triliun, dan penerbitan Waran sebesar Rp1,30 triliun.
    “Selain itu ada 102 emisi baru obligasi dan sukuk korporasi yang diterbitkan oleh 63 Perusahaan Tercatat dengan nilai Rp154,92 triliun, 4 Exchange Traded Fund senilai Rp1,02 trilun, 3 emisi Efek Beragun Aset Baru senilai Rp6,45 triliun, serta 231 seri Surat Berharga Negara yang dicatatkan tahun ini senilai Rp566,20 triliun,” jelas Divisi Komunikasi BEI, dalam keterangan resminya, Selasa, 7 Maret 2018.
    Pasar modal Indonesia sendiri capai berbagai kinerja positif pada sisi perdagangan, emiten dan investor di sepanjang tahun lalu.
    Pencapaian ini merupakan hasil dari beberapa inisiatif strategis yang telah dilakukan BEI selaku salah satu regulator Pasar Modal Indonesia dan didukung oleh terus membaiknya perkembangan ekonomi Indonesia yang didorong oleh kebijakan moneter dan fiskal serta tata kelola negara yang baik.
    Beberapa pencapaian positif dan bahkan rekor yang telah dipecahkan sepanjang tahun 2017 diantaranya adalah rekor Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang telah melampaui level 6.000 poin untuk pertama kalinya. Laju IHSG terus mencatatkan level tertingginya sepanjang masa pada 19 Februari 2018 di level 6.689,28 poin.
    Penciptaan rekor tersebut secara otomatis diikuti oleh pencapaian rekor kapitalisasi pasar yang telah mencapai Rp7.441 triliun dan telah melampaui nilai total aset perbankan di bulan November 2017 yang nilainya sebesar Rp7.222 triliun. Adapun, rekor pencatatan saham terbanyak dalam 23 tahun terakhir tercipta di sepanjang 2017 dengan total 37 emiten yang melakukan pencatatan perdana saham.
    Aktivitas transaksi saham saat ini juga mencapai 380 ribu transaksi per hari dengan rata-rata 45 ribu investor per hari yang juga merupakan level tertinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Jumlah investor Pasar Modal Indonesia telah menembus 1 juta investor dan 429 ribu diantaranya murni investor saham.

    Keseluruhan pencapaian tersebut hampir seluruhnya dicapai dengan pertumbuhan mencapai 20 persen per tahunnya. Potensi perkembangan pasar modal Indonesia masih sangat besar jika, dilihat dari sisi jumlah investor yang baru mencapai 1 juta dari total jumlah penduduk Indonesia tahun 2015 yang menurut Badan Pusat Statistik (BPS) sebanyak 255.461,7 juta jiwa serta rasio kapitalisasi pasar berbanding produk domestik bruto Indonesia yang baru mencapai 52 persen. (*)
    🌹
    Jakarta detik- Tumbangnya beberapa toko ritel menimbulkan perdebatan. Ada yang bilang hal itu lantaran perubahan gaya hidup masyarakat ada pula yang percaya lantaran lemahnya daya beli.

    Tahun lalu sederet peritel melakukan penutupan toko, bahkan ada pula yang gulung tikar, Di awal tahun ini Home Solution ikut mengibarkan bendera putih, peritel alat-alat rumah tangga ini telah dinyatakan pailit.



    Menurut Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CORE) Mohammad Faisal sebenarya, melemahnya konsumsi salah satunya bisa dilihat dari rendahnya inflasi inti. 

    "Inflasi inti yang menggambarkan secara riil apa hubungan antara permintaan dan penawaran. Kalau core inflation turun berarti ada indikasi demand itu turun. Indikasi permintaan naik belum terlihat. Inflasi inti kalau dilihat secara cenderung turun," kata dia kepada detikFinance, Senin (12/3/2018).

    Sebaliknya, peningkatan inflasi juga bisa mencerminkan peningkatan daya beli.

    "Kalau demand pull inflation itu karena permintaan makin banyak karena daya beli meningkat terus karena daya beli bagus. Sehingga harga ikut terkerek naik, suplainya tidak bisa kejar permintaannya," tambahnya.



    Jika dilihat dari inflasi inti pada Januari 2018 sebesar 0,31% (month to month/mtm) dan 2,69% (year on year/yoy). Lebih rendah jika dibandingkan Januari 2017 sebesar 0,56% (mtm) dan 3,35% (yoy).


    Lalu inflasi inti pada Februari 2018, inflasi inti 0,57% (mtm) dan 2,58% (yoy). Sementara inflasi inti di Februari 2017 0,93 (mtm) dan 3,41% (yoy). (dna/zlf)
    🍅

    TEMPO.CO, Jakarta - Sejalan dengan IHSG, nilai tukar rupiah pun pada akhir perdagangan hari ini, Senin, 12 Maret 2018, sukses melanjutkan apresiasinya. Dengan begitu, rupiah telah menguat selama dua hari berturut-turut.

    Rupiah sore ini ditutup menguat 0,23 persen atau 32 poin di Rp 13.765 per dolar AS. Adapun pada perdagangan Jumat, 9 Maret 2018, rupiah membukukan rebound dengan penguatan 0,14 persen atau 19 poin di posisi 13.797. Sepanjang perdagangan hari ini, rupiah bergerak di kisaran Rp 13.750–Rp 13.780 per dolar AS.

    Bersama rupiah, mayoritas mata uang di Asia terpantau menguat, dipimpin won Korea Selatan sebesar 0,44 persen, rupee India dengan 0,26 persen, dan yen Jepang yang menguat 0,23 persen.

    Baca juga: Volatilitas Dolar di 2018 Disebut LPS Bakal Berimbas pada Rupiah

    Sementara itu, indeks dolar AS yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama hari ini terpantau turun 0,08 persen atau 0,070 poin ke level 90,023 pada pukul 16.55 WIB.

    Sebelumnya, indeks dolar AS dibuka di zona hijau dengan kenaikan tipis 0,012 poin atau 0,01 persen di level 90,105, setelah pada perdagangan Jumat, 9 Maret 2018, berakhir melemah 0,10 persen atau 0,086 poin di posisi 90,093.

    Pagi tadi, rupiah dibuka dengan apresiasi 24 poin atau 0,17 persen di posisi Rp 13.773 per dolar AS.

    BISNIS

    🍰


    KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di pengujung pekan ini, kurs rupiah kembali menguat. Kemarin, kurs spot rupiah menanjak 0,14% menjadi Rp 13.797 per dollar Amerika Serikat (AS). Namun dalam sepekan nilai tukar rupiah melemah 0,29%.

    Serupa, pada kurs tengah Bank Indonesia (BI), rupiah masih koreksi 0,14% ke Rp 13.794 per dollar AS. Bila dihitung selama sepekan, pelemahan mata uang Garuda lebih dalam, mencapai 0,35%.

    Lukman Leong, Research & Analyst Valbury Futures, mengatakan, rupiah bergerak melemah dalam sepekan ini karena menunggu kepastian kenaikan suku bunga The Federal Reserve. "Penguatan rupiah yang terjadi karena BI masih menjaga agak tidak tembus Rp 14.000 per dollar AS," kata dia, Jumat (9/3).

    Ekonom Bank Permata Josua Pardede mengamini pendapat Lukman. Menurut dia, pelemahan rupiah terjadi karena pelaku pasar menyesuaikan valuasi rupiah terhadap potensi kenaikan suku bunga AS sebesar 25 basis poin.

    Tambah lagi, masih ada kekhawatiran terhadap rencana Presiden Donald Trump memberlakukan tarif impor pada baja dan aluminium asal China. Pemberlakuan tarif impor tersebut bisa menimbulkan perang dagang dan membuat prospek pasar global terancam.

    Namun rencana pertemuan Presiden Trump dengan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un untuk membahas penghentian kegiatan senjata nuklir bisa meredam keperkasaan the greenback. Tapi, jika data ekonomi AS positif, terutama data tenaga kerja, maka rupiah akan kembali tersungkur pekan depan.


    Karena itu, Josua memprediksi, dalam sepekan mendatang, rupiah akan bergerak di rentang Rp 13.700–Rp 13.850 per dollar AS. Sedang Lukman menghitung, rupiah akan bergerak di rentang Rp 13.750–Rp 13.900 per dollar AS.
    🍮


    KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indonesia dikepung berbagai sentimen panas di awal tahun ini, yang dipicu kondisi global. Pemerintah sejauh ini tanggap dengan tantangan yang muncul. 

    Menurut tim Ekonom PT Bank Danamon Indonesia Tbk, ada tiga ancaman ekonomi Indonesia dari global saat ini. Pertama, larinya kembali dollar AS dari pasar Indonesia baik saham maupun obligasi, lantaran ada data ekonomi AS terus mencatat angka positif. 

    BACA JUGA
    Wall Street positif setelah Trump memperlunak tarif impor

    Trump resmi berlakukan pajak impor baja dan aluminium

    Tantangan Indonesia menghadapi 'trade war'

    Rupiah spot menguat kembali ke bawah Rp 13.800 per dollar
    Pulihnya ekonomi AS memicu kenaikan imbal hasil obligasi AS tenor 10 tahun dan sempat ke 2,8%-2,95%, sehingga memicu perkiraan bank sentral Federal Reserve akan menaikkan suku bunga lebih cepat. Alhasil, penarikan dana terjadi dan sempat membuat IHSG terjungkal 2% di awal pekan ini dan rupiah menembus Rp 13.800 per dollar AS, yang juga dipicu langkah investor asing mengambil untung (profit taking).

    "Posisi investasi asing yang cukup tinggi di pasar saham dan pasar obligasi menjadikan saham dan obligasi Indonesia cukup rentan terhadap gejolak
    global," tulis Dian Ayu Yustina, Ekonom Bank Danamon, pada rilisnya, Jumat (9/3). 

    Pelemahan rupiah juga mengikis selera investor pada lelang sukuk pemerintah di awal Maret ini. Tapi, Dian melihat, kondisi fundamental ekonomi Indonesia masih prospektif, yang terlihat dari investor yang memberi valuasi positif terhadap obligasi. Hal ini juga diperkuat oleh keputusan inklusi obligasi Indonesia pada Bloomberg Global Aggregate Bond Index. 

    Nah, ancaman perang dagang menjadi tantangan kedua ekonomi Indonesia saat ini. Keputusan Presiden AS Donald Trump akan memberlakukan kenaikan tarif impor baja dan aluminium sebesar 25% dan 10%, menjadi sentimen negatif karena memicu retaliasi dari negara-negara mitra dagang AS. 

    Tantangan ekonomi Indonesia ketiga adalah harga energi global yang merangkak naik, baik batubara yang sudah merangkak di atas US$ 100 per ton, maupun harga minyak mentah dunia yang sempat menyentuh US$ 70 per barel. 

    Dengan maraknya ketidakpastian faktor ekonomi dan pasar keuangan global tahun ini, Dian Ayu memperkirakan, volatilitas rupiah tahun ini diperkirakan akan lebih tinggi. Dia juga melihat potensi Bank Indonesia (BI) memberlakukan kebijakan moneter ke arah bias ketat karena rupiah tertekan. Saat ini, BI masih menjaga stance kebijakan netral, dengan menahan bunga acuan di level 4,25%. 


    Ekonomi domestik menopang


    Sejatinya, menurut Tim Ekonom Danamon, kondisi domestik Indonesia masih baik. Misalnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia 2017 lalu sebesar 5,07% yang ditopang investasi dan ekspor. Sedangkan impor didominasi impor mesin dan alat listrik, yang mengindikasikan perbaikan belanja modal perusahaan. 

    Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) juga cukup stabil dan mencatat surplus US$ 11,6 miliar di tahun lalu. NPI juga terlihat positif karena ditopang aliran dana penanaman modal asing atau foreign direct investment (FDI) dan investasi portofolio.

    Tapi, tak dapat dipungkiri, kondisi global juga akan berimbas tak hanya ke pasar uang tapi ekonomi riil. Kenaikan harga energi diperkirakan akan memicu inflasi tahun ini lebih tinggi. 

    Memang, pemerintah di awal tahun ini memutuskan tidak menaikkan harga, malah akan menambah anggaran subsidi. "Namun, tekanan inflasi diperkirakan tetap akan ada melalui imported price, akibat tingginya harga energi (non-subsidi) dan harga makanan," tulis Dian Ayu.

    Terbuka peluang besar, pemerintah menaikkan anggaran subsidi saat pengajuan APBN perubahan. 


    Sementara itu, langkah pemerintah memberlakukan harga baru batubara domestik (DMO) untuk meringankan beban PLN diproyeksikan berdampak pada penurunan penerimaan pajak. "Sehingga defisit APBN berpotensi menjadi lebih besar dari yang awalnya 2,19% dari Produk Domestik Bruto (PDB)," tulis Dian.  
    👰

    KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang dijalankan oleh Badan Pelaksana Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan tidak lepas dari masalah. Selain adanya defisit keuangan, pelaksanaan jaminan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan juga banyak menemui kritik.
    Salah satu keluhan berasal dari masih adanya pungutan tambahan yang dilakukan oleh fasilitas kesehatan, baik klinik maupun rumah sakit mitra BPJS Kesehatan. Kasus tersebut menjadi temuan BPJS Watch. Pungutan itu menjadi indikasi adanya kecurangan yang dilakukan rumah sakit dan klinik.
    Koordinator advokasi BPJS Watch Timboel Siregar mengatakan, kecurangan dilakukan dengan berbagai modus. Selain memungut biaya tambahan yang tidak seharusnya, peserta BPJS Kesehatan juga sering harus membayar biaya administrasi yang tidak perlu. Ada juga RS dan klinik yang mengizinkan pulang pasien sebelum sembuh. "Ada juga pasien yang kena beban pembelian obat terpisah," katanya kepada KONTAN, Rabu (7/3).
    Dugaan kecurangan teranyar, kata Timboel, ditemukan BPJS Watch dalam pelayanan peserta BPJS di Tangerang Banten. Menurutnya ada pasien BPJS Kesehatan yang berobat ke klinik dan dikenakan tindakan nebulizer atau penguapan, dikenakan biaya Rp 90.000. Padahal seharusnya layanan dan tindakan medis tersebut tidak perlu lagi dibayar pasien karena sudah ditanggung BPJS Kesehatan.
    "Temuan itu kami advokasi dengan meminta pejabat BPJS Kesehatan pusat membantu, dan ternyata benar biaya ditutupi dan uang yang sudah dibayarkan oleh pasien dikembalikan," katanya.
    Menurut Timboel, kecurangan yang dilakukan rumah sakit dan klinik disebabkan oleh rendahnya pemahaman masyarakat tentang program JKN. Hal itu membuat masyarakat tidak tahu haknya sebagai peserta BPJS Kesehatan.
    Selain itu, kecurangan juga disebabkan terbitnya Permenkes No. 4 tahun 2017 tentang Standar Tarif Pelayanan Kesehatan Dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan. Timboel bilang, peraturan tersebut membuka celah bagi rumah sakit memungut biaya tambahan bagi pasien yang kelas rawat inapnya naik dengan alasan kamar penuh.
    Padahal merujuk Permenkes 28/2014, ketika ruang perawatan penuh, pasien bisa naik kelas tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan.

    Kepala Humas BPJS Kesehatan Nopi Hidayat bilang, jika pasien dibebani iuran di luar ketentuan maka bisa diadukan ke BPJS Kesehatan. "Bila laporan terbukti, BPJS Kesehatan tidak segan memberikan teguran dan sanksi memutus kerjasama dengan mereka," katanya.
    🍅

    JAKARTA - Lembaga pemeringkat Rating and Investment Information, Inc. (R&I) meningkatkan Sovereign Credit Rating (SCR) Republik Indonesia dari BBB-/OutlookPositif menjadi BBB/Outlook Stabil pada 7 Maret 2018.

    Gubernur Bank Indonesia, Agus Martowardojo menyatakan, perbaikan rating ke level BBB oleh R&I, merupakan ketiga setelah Fitch dan JCR. Hal ini semakin mengukuhkan keyakinan internasional atas kondisi fundamental ekonomi Indonesia yang semakin kuat. 

    Pengakuan tersebut didukung oleh efektivitas kebijakan Pemerintah dan otoritas dalam menjaga stabilitas makroekonomi dan sistem keuangan, serta komitmen pemerintah dalam mengimplementasikan reformasi struktural. 

    "Momen positif ini perlu dipertahankan bersama untuk memastikan terjaganya stabilitas perekonomian sehingga mendukung tercapainya pertumbuhan ekonomi Indonesia yang semakin kuat, berkelanjutan, dan inklusif," katanya dalam rilis di Jakarta, Rabu (7/3/2018).

    Dalam kaitan ini, katanya, Bank Indonesia akan terus mengoptimalkan bauran kebijakan. "Termasuk menempuh langkah-langkah stabilisasi nilai tukar agar sesuai nilai fundamentalnya dan upaya pendalaman pasar keuangan untuk menjaga stabilitas perekonomian," tandasnya.

    Dalam siaran persnya, R&I menyatakan bahwa faktor kunci yang mendukung kenaikan SCR Indonesia adalah perekonomian Indonesia yang terus menunjukkan kinerja yang sangat baik dengan inflasi yang rendah dan stabil, defisit fiskal yang terjaga, serta utang pemerintah yang rendah. 

    Ketahanan ekonomi Indonesia juga dinilai semakin baik dalam menghadapi gejolak eksternal. Tercermin dari defisit transaksi berjalan yang rendah dan cadangan devisa yang besar. Selain itu, pembangunan infrastruktur menunjukkan kemajuan dan iklim investasi semakin membaik. 

    R&I juga mencatat upaya Pemerintah dalam meningkatkan penerimaan pajak, antara lain melalui penguatan basis data perpajakan yang dinilai cukup baik. Lebih lanjut, R&I meyakini kebijakan yang berfokus pada stabilitas makroekonomi dan rangkaian inisiatif reformasi struktural akan terus berlanjut di tengah berbagai agenda politik yaitu Pilkada 2018 serta Pemilu legislatif dan Pemilu Presiden 2019.

    R&I memandang tren pertumbuhan ekonomi diperkirakan terus berlanjut, inflasi akan berada pada kisaran 3%-4% didukung kebijakan moneter yang prudent, stabilitas sistem keuangan akan tetap terjaga, defisit transaksi neraca berjalan akan sedikit melebar pada kisaran 2%. Dan defisit fiskal akan berada di bawah pagu yang ditetapkan sebesar 3% terhadap PDB.

    R&I sebelumnya memperbaiki outlook SCR Republik Indonesia dari Stable menjadi Positive, sekaligus mengafirmasi rating pada BBB- (Investment Grade) pada 5 April 2017.
    (ven)
    JAKARTA - Indonesia dinilai layak mendapatkan rating upgrade dari Lembaga Pemeringkat asal Jepang, Rating and Investment Information Inc (R&I) yang mengerek peringkat utang luar negeri (Sovereign Credit Rating/SCR) Indonesia dari BBB- dengan outlook positif menjadi BBB dengan outlook stabil pada hari ini, Rabu (7/3). 

    (Baca Juga: Peringkat Utang Indonesia Naik Jadi BBB)

    Alasannya menurut Ekonomi dari Asian Development Bank (ADB) Institute Eric Sugandi, karena setidaknya tiga faktor yakni pertama kondisi makro ekonomi yang terjaga dengan baik seperti inflasi dan Defisit transaksi berjalan atau current account deficit (CAD) terkendali. Tercatat inflasi yang dirilis BPS pada Februari 2018 berada di angka 0,17%.

    Selanjutnya terang dia pertumbuhan ekonomi yang cukup baik ketika harga komoditas sempat tertekan, serta cadangan devisa yang terus meningkat menjadi salah satu alasan. Sedangkan faktor kedua yakni defisit Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) yang terjaga di bawah 3% dari nominal GDP serta faktor ketiga reformasi kebijakan yang lebih ramah investasi.

    "Dampak rating upgrade ini dalam jangka pendek bisa membantu memberikan dukungan sementara terhadap rupiah yang sejak minggu lalu tertekan akibat penguatan USD. Jika berita ini memberikan sentimen positif ke pelaku pasar obligasi (terutama investor asing) di Indonesia," jelas dia saat dihubungi, Rabu (7/3). 

    Sedangkan dalam jangka yang lebih panjang, rating upgrade dari lebih banyak rating agency bisa membantu menurunkan biaya penerbitan obligasi (menurunkan yield) dan membuka kemungkinan bagi global fund managers untuk menambah alokasi investasi di SBN indonesia pada basket investasi mereka.
    (akr)
    🍆

    Jakarta detik - Wakil Presiden Jusuf Kalla merasa geram dengan kebijakan Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Bahkan orang nomor 2 di Indonesia itu berani mengancam balik.

    JK mengaku geram dengan tindakan Donald Trump yang dianggap pejabat dunia lainnya sebagai pernyataan perang dagang. JK pun sepakat dengan sinyal tersebut

    "Perang dagang yang dibuat Trump makin jadi," tuturnya di JCC, Senayan, Jakarta, Kamis (8/3/2018).

    Baca juga: Baja China Bisa 'Belok' dari AS ke RI? Menperin Siapkan Bea Masuk

    Trump sendiri telah mengumumkan akan menaikan bea masuk untuk baja hingga 25%, dan aluminium sebesar 10%. Hal itu membuat negara mitra dagangnya geram seperti China.

    Selain itu, Trump juga menetapkan besaran bea masuk anti-dumping untuk produk biodiesel. Indonesia sebagai salah satu eksportir terbesar CPO sebagai bahan baku biodiesel.

    Baca juga: Cara Pemerintah Antisipasi Baja China Banjiri RI Karena Kebijakan Trump

    JK pun mengancam balik tindakan Trump. Menurutnya Indonesia bisa menyetop arus impor kedelai dari AS.


    "Kalau mereka melarang sawit kita masuk ke sana, kita juga akan larang kedelai mereka masuk ke sini. Kita bisa swasembada," tegasnya. (hns/hns)
    🍊

    Bisnis.com, JAKARTA - Current account atau selisih dari nilai setiap ekspor dan impor, termasuk barang dan jasa menjadi salah satu pemicu pelemahan rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.

    Ekonom Faisal Basri mengatakan, tren defisit neraca perdagangan yang terjadi dalam beberapa waktu belakangan ini dipandang lebih logis untuk menjelaskan pelemahan rupiah. Apalagi dengan terjadinya defisit perdagangan ini kebutuhan pembelian terhadap mata uang dolar AS lebih tinggi, dibandingkan dengan rupiah.

    "Dua bulan terakhir neraca perdagangan ini sudah defisit, sehingga rupiah terdorong mencapai titik terburuk," kata Faisal dalam diskusi Forum Kebangsaan Universitas Indonesia dengan tema Kedaulatan Bangsa, Kamis (8/3/2018).

    Berdasarkan data BPS, nilai impor pada Januari 2018 misalnya nilai defisit perdagangan mencapai US$670 juta. Defisit itu terjadi lantaran nilai impor yang mencapai US$15,3 miliar, sedangkan kinerja ekspor hanya US$14,46 miliar.

    "Jadi ini jangan selalu menyalahkan asing, karena pengaruh kebijakan moneter Amerika Serikat, kuncinya di current account," jelasnya.

    Melalui keterangan resmi beberapa waktu lalu, Bank Indonesia menyatakan defisit perdagangan, khususnya impor nonmigas mempengaruhi current account deficit (CAD).

    Adapun pada pukul 13.48 WIB, nilai tukar rupiah melemau 15 poin atau 0,11% le level Rp13.775 per dolar AS. Baik Bank Indonesia maupun pemerintah selalu menyebut tren pelemahan rupiah itu karena pengaruh kebijakan AS.
    🍋


    TEMPO.CO, Jakarta- Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution mengatakan utang luar negeri Indonesia tidak ada masalah, menurutnya masih dalam level yang aman. "Beban utang kita tidak termasuk tinggi di antara negara manapun," ujar dia di Kantor Kemenko Perekonomian, Rabu, 7 Maret 2018.
    Darmin mengatakan utang tersebut digunakan untuk membangun infrastruktur. Menurutnya bisa saja tidak menaikkan utang, namun tidak ada pembangunan infrastruktur dan masyarakat harus mensyukuri pemerintah dapat membangun infrastruktur di mana-mana, karena termasuk proyek strategis nasional.
    Utang luar negeri Indonesia, ujar Darmin digunakan bukan untuk konsumsi, melainkan untuk pembangunan. Nantinya, dari pembangunan itu akan menggerakkan ekonomi dan dapat membayar utang luar negeri. "Ekonomi akan menjadi lebih baik," ujarnya.
    Defisit primer Indonesia, kata Darmin sudah mulai habis. Artinya, pinjaman pemerintah ke luar negeri bukan untuk membayar utang. Namun, untuk pembangunan yang akan menggeliatkan perekonomian. Sebelumnya, defisit perekonomian Indonesia berasal dari krisis Asia tahun 1998, yang saat ini berangsur menurun.
    Menteri Darmin juga menuturkan proyek strategis nasional tersebut nantinya akan dikurangi Presiden Joko Widodo. Dia menuturkan proyek tersebut berlangsung pada periode pemerintahan sekarang. "Praktis kita tidak akan menambah, kecuali proyek infrastruktur biasa," ucap dia.
    Adapun utang luar negeri Indonesia saat ini pada Kuartal 4 tahun 2017 sebesar Rp 4.733 triliun  dengan rasio hutang 29,2. Hal tersebut menunjukkan utang luar negeri Indonesia masih dalam level aman.
    🍋

    Lembaga Pemeringkat Internasional, Moody’s Investor Services memutuskan untuk mempertahankan peringkat (rating) utang jangka panjang Indonesia di level Baa3 dengan prospek positif. Padahal, pemerintah dan ekonom memprediksi Moody’s bakal menaikkan rating, lantaran Fitch sudah menaikkan rating pada Desember 2017 lalu.

    Moody’s menyoroti rendahnya penerimaan negara dan ketergantungan pada pembiayaan luar negeri. Alhasil, pembiayaan dan ekonomi Indonesia terekspos dengan kondisi pendanaan global yang tengah fluktuatif.  (Baca juga: Cegah Dana Asing Keluar, Ekonom Usulkan Holding Period Obligasi Negara) 

    Daftar newsletter Katadata sekarang!
    Dapatkan berita terbaru pilihan kami melalui email Anda setiap hari (Senin - Jumat).

    Email
      Saya setuju untuk menerima promosi dari produk & layanan Katadata.

     Kode Keamanan Baru

    Captcha
    “Moody’s akan mempertimbangkan untuk meningkatkan rating jika Indonesia menunjukkan kemajuan lebih lanjut dalam mengurangi kerentanan eksternal secara berkelanjutan, serta pada saat yang sama mendemonstrasikan penguatan kelembangaan,” demikian tertulis dalam siaran pers Moodys yang dilansir, Selasa (6/2). 

    Adapun salah satu indikasi positif turunnya kerentanan eksternal yaitu berkurangnya ketergantungan pemerintah terhadap utang luar negeri. (Baca juga: Utang Luar Negeri Capai US$ 347 Miliar, Milik Pemerintah Naik 14%)

    Meski begitu, Moody’s masih mempertahankan propek positif pada peringkat utang Indonesia. Prospek tersebut mencerminkan pandangan Moody’s bahwa kerentanan eksternal telah melonggar dan efektivitas kebijakan pemerintah membaik.

    Dalam laporannya, Moody’s memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia masih akan stabil di kisaran 5,2-5,3% secara tahunan, didukung oleh konsumsi rumah tangga yang stabil dan pertumbuhan ekspor yang meningkat.

    Dari sisi investasi, upaya pemerintah untuk menyederhanakan regulasi telah memperbaiki persepsi investor dan meningkatkan investasi jangka panjang meskipun pertumbuhannya masih di bawah ekspektasi.

    Di sisi lain, ketaatan pemerintah dalam membatasi defisit anggaran telah membuat beban utang terkendali dalam level yang rendah. Namun, basis penerimaan negara yang sempit, membatasi pemerintah dalam menjangkau utang.

    Bantalan eksternal alias cadangan devisa Indonesia juga dinilai sudah lebih kuat. Hal itu seiring dengan kenaikan harga komoditas dan pertumbuhan investasi yang stabil. Namun, hal tersebut tidak cukup untuk membuat Indonesia lepas dari kerentanan eksternal. 


    “Ketergantungan Indonesia pada pembiayaan dalam mata uang asing telah memperhadapkannya pada kondisi pembiayaan global yang berubah, meskipun bantalan eksternal lebih kuat dari tahun 2008 atau saat taper tantrum pada 2013,” demikian tertulis.
    🍉


    JAKARTA, KOMPAS.com - Baru-baru ini, sebuah daftar diterbitkan oleh US News bertajuk 2018 Best Countries yang berdasarkan pada survei terhadap 21.000 orang di seluruh dunia. Salah satu topik dalam survei tersebut adalah negara terbaik untuk berinvestasi di dunia. Pada survei itu, Indonesia berada pada peringkat 2 dari 20 negara terbaik untuk investasi di dunia. Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri ( Kadin) Indonesia Rosan Roeslani mengatakan, jika dilihat dari sisi daya saing, ekonomi Indonesia telah alami perbaikan yang signifikan. Menurut Rosan hal itu terlihat dari peringkat kemudahan berbisnis atau Ease of Doing Business (EODB) yang telah menempati nomor 73 dari 137 negara. Baca juga: Indonesia Peringkat 2 Negara Terbaik untuk Investasi di Dunia "Tiga tahun lalu masih diatas 100. Kemudian rating kita sudah invesmeent grade, itu indikasi menunjukan makin baik saya rasa sangat positif," ujar Rosan di Menara Kadin, Jakarta, Selasa (6/3/2018). Kendati demikian, saat ini masih ada pekerjaan rumah bagi pemerintah untuk menyelaraskan berbagai kebijakan pada tingkat pusat dan daerah. "Kebijakan antara pusat dan daerah atau harmonisasi kebijakannya masih sangat-sangat lemah. Kalau saya ingin nomor satu. Kalau mereka bilang pantas nomor dua (terbaik investasi), kita bilang pantasnya nomor satu," kata Rosan. Mengutip Business Insider, Selasa (6/3/2018), berikut ini adalah 10 besar negara terbaik untuk investasi di dunia. 1. Filipina 2. Indonesia 3. Polandia 4. Malaysia 5. Singapura 6. Australia 7. Spanyol 8. Thailand 9. India 10. Oman 

    Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Indonesia Peringkat 2 Investasi Terbaik, Apa Tanggapan Pengusaha?", https://ekonomi.kompas.com/read/2018/03/06/214800626/indonesia-peringkat-2-investasi-terbaik-apa-tanggapan-pengusaha-. 
    Penulis : Pramdia Arhando Julianto

    Editor : Erlangga Djumena
    🍇

    JAKARTA, KOMPAS.com - Survei Konsumen Bank Indonesia (BI) pada Februari 2018 menunjukkan keyakinan konsumen tetap berada pada level yang optimis. Namun demikian, tingkat optimisme konsumen tidak sekuat pada bulan sebelumnya. Hal tersebut tecermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Februari 2018 yang tetap berada di atas 100, yakni sebesar 122,5. Angka ini lebih rendah dari IKK bulan sebelumnya sebesar 126,1. "Penurunan IKK terutama disebabkan oleh menurunnya indeks ketepatan waktu pembelian barang tahan lama (durable goods) dan indeks ekspektasi kegiatan usaha pada 6 bulan mendatang," tulis bank sentral dalam pernyataan resmi, Selasa (6/3/2018). Hasil survei juga mengindikasikan bahwa tekanan kenaikan harga meningkat pada 3 bulan mendatang, yakni pada bulan Mei 2018. Ekspektasi terhadap peningkatan harga dipengaruhi oleh meningkatnya permintaan terhadap barang atau jasa pada periode bulan Ramadhan. Selain itu, ada kekhawatiran konsumen terhadap evaluasi tarif listrik dan harga BBM pada kuartal II 2018. Sementara itu, tekanan harga dalam 6 bulan dan 12 bulan mendatang diperkirakan menurun. "Ini didukung persepsi konsumen terhadap tetap terjaganya ketersediaan barang dan jasa," kata BI.

    Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Meski Lebih Rendah, Konsumen Indonesia Tetap Optimis", https://ekonomi.kompas.com/read/2018/03/06/184400826/meski-lebih-rendah-konsumen-indonesia-tetap-optimis
    Penulis : Sakina Rakhma Diah Setiawan
    Editor : Bambang Priyo Jatmiko
    🐇

    Comments

    Popular posts from this blog

    onlineisasi-digitalisasi (5)

    analisis fundamental sederhana: saham KONSUMER (mapi, myor, unvr, icbp, amrt, cpin, hero, mapi, cleo, ades)

    terkait fundamental saham ENERGI n TAMBANG (3) (pgas, adro, indy, bumi, antm, elsa)